Umum
PIK-R Kota Cirebon Rebut 5 Apresiasi JAK GenRe

CIREBON, CIAYUMAJAKUNING.ID – Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) Kota Cirebon berhasil meraih apresiasi dalam kegiatan Jambore Ajang Kreativitas (JAK) Generasi Berencana (GenRe).
Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Barat pada tanggal 2-4 Desember dan puncaknya tanggal 23 Desember 2020.
Apresiasi yang diraih oleh PIK-R Kota Cirebon diantaranya Unggulan Kategori TIktok, Video Ekspos, Essay, inovasi PIK-R, Workshop PIK-R.
“Alhamdulillah, PIK –R Kota Cirebon mendapatkan 5 (lima) apresiasi dalam kegiatan JAK GenRe,” kata Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Cirebon, Suwarso Budi Winarno, dalam keterangan tertulis, Senin (1/2/2021).
Kegiatan ini dilaksanakan bertujuan untuk meningkatkan pemahaman, sikap, dan perilaku positif tentang program penyiapan perencanaan kehidupan berkeluarga bagi remaja.
“Semoga remaja kita, dapat siap merencanakan kehidupan berkeluarga agar terciptanya keluarga-keluarga berkualitas di masa depan,” lanjut Budi.
Dalam pelaksanaan apresiasi, dilakukan melalui berbagai jenis media salah satunya dengan memanfaatkan teknologi komunikasi dan informasi, yakni melalui flatform kekinian disertai KIE yang menarik yang sesuai dengan remaja saat ini.
Daftar apresiasi dalam JAK 2020 yaitu apresiasi tiktok, video dokumenter, video ekspos, RAP, Essay, Inovasi PIK-R, workshop PIK-R, inovasi BKR, Workshop BKR, dan Kelompok PIK-R ProPN.
Kegiatan Abhiyana JAK 2020 dilaksanakan secara virtual di 27 Kota/ Kabupaten di Provinsi Jawa Barat.
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia