Connect with us

    Umum

    Pasti Tak Menyangka Nama-Nama Desa di Jawa Timur Bikin Geleng-Geleng

    Published

    on

    Ciayumajakuning.id

    CIAYUMAJAKUNING.ID – Penyematan nama daerah selalu melihat latar belakang akan sejarah maupun peristiwa yang terjadi sehingga dikenang melalui nama dari sebuah daerah tersebut.

    Namun tidak disangka, sejumlah desa di Jawa Timur memiliki nama yang tidak diketahui sebabnya sehingga diberi nama yang sangat unik. Berikut nama – nama desa yang memiliki nama yang unik di Jawa Timur :

    1. Desa Nglawak

    Kata nglawak sendiri sering diartikan bergurau, namun benar saja masyarakat di desa yang berada di Kecamatan Kertosono, Kabupaten Nganjuk ini dikenal suka sekali dengan bergurau. Tidak jarang masyarakat di desa ini selalu memberikan kesan bahagia kepada masyarakat lainnya karena suka bergurau.

    2. Desa Pocong

    Advertisement

    Desa yang berada di Kecamatan Tragah, Kabupaten Bangkalan ini dari namanya saja sudah terkesan horor atau menakutkan, karena istilah pocong sendiri sering dikaitkan dengan perwujudan jin yang dibalut dengan kain kafan seperti manusia yang sudah meninggal.

    Namun dinamai pocong bukan berarti banyaknya kejadian penampakan dari perwujudan jin itu. Melainkan awal mula ditemukannya desa ini berawal dari cerita ditemukannya sumber air pertama di pohon pucang.

    3. Desa Gelap

    Desa yang tergolong pelosok di Kecamatan Laren, Kabupaten Lamongan memiliki nama yang unik tidak sepertu nama-nama desa lainnya. Mungkin nama gelap itu sendiri karena tidak jauh dari desa terdapat perkebunan jati sehingga dikaitkan dengan konotasi gelap.

    4. Desa Toket

    Advertisement

    Jangan salah sangka dan berpikir macam-macam soal toket. Karena memang ada desa di Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan yang diberi nama Desa Toket. Siapa sangka, nama desa yang terkesan vulgar ini terkenal sebagai penghasil batik di Pamekasan.

    5. Desa Pacar Peluk

    Desa yang berada di Kecamatan Mengaluh, Kabupaten Jombang belum diketahui pasti awal mula desa ini dinamai dengan pacar peluk.

    6. Masih di Pamekasan, Desa Montok ini berada di kecamatan yang juga memiliki nama yang unik. Yakni di Kecamatan Larangan, Kabupaten Pamekasan, Madura.

    Desa Montok ini memiliki objek wisata yang tak kalah indah dari lainnya. Terdapat Pantai Talang Siring. Di sana yang digadang mampu meningkatkan nilai ekonomi dan pariwisata masyarakat desa.

    Advertisement

    Dari sejumlah nama desa unik itu, menurut kalian desa mana yang paling unik pemberian namanya ?

    Continue Reading

    Yang Lagi Trend