Uncategorized
Kasus Tinggi, Pemkot Cirebon Fokus Tangani Stunting di 11 Kelurahan
CIAYUMAJAKUNING.ID – Karena termasuk tinggi bila dibandingkan dengan daerah lainnya, sebanyak 11 kelurahan menjadi fokus Pemkot Cirebon pada tahun 2022 dalam penanganan stunting.
Menurut Sekda Kota Cirebon Agus Mulyadi, kasus stunting di wilayahnya saat ini tercatat 30,6 %.
“Hal itu merupakan hasil survei Kementerian Kesehatan (Kemenkes), meskipun saat pengukuran di masing-masing posyandu di angka 13 %,” jelasnya, Selasa (23/08).
Lebih lanjut, Agus beralasan pihaknya menggunakan data Kemenkes agar permasalahan stunting dapat ditekan hingga seminimal mungkin, terutama pada tahun 2022.
“Data dari Dinas Kesehatan angka stunting 13 %, tapi ketika dilakukan survei oleh Kemenkes angkanya 30,6 %. Untuk itu kami menggunakan angka yang dari Kemenkes,” ujarnya Sekda kota yang memiliki lima kecamatan dan 22 kelurahan itu.
Pada tahun 2022, terang Agus, pihaknya menargetkan 11 kelurahan di Kota Cirebon angka stunting bisa diturunkan sekecil mungkin, karena di daerah itu kasusnya cukup tinggi bila dibandingkan dengan daerah lainnya.
Pada 2023, Pemkot Cirebon lebih fokus kepada 15 kelurahan lainnya, agar pada tahun 2024 angka stunting bisa turun menjadi 14 %.
“Kami juga akan kembali memetakan daerah mana saja yang angka stuntingnya tinggi, agar bisa diminimalkan secepat mungkin,” katanya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar