Umum
Santri Ponpes Gedongan Pangenan Cirebon yang Tenggelam di Sungai Ditemukan Tewas

CIAYUMAJAKUING.ID – Remaja asal Kecamatan Losari, Kabupeten Brebes, Jawa Tengah yang tenggelam hilang di Sungai Cipanundan, Desa Ender Kecamatan Plangenan, Kabupaten Cirebon di temukan sudah tidak bernyawa.
Menurut Komandan Tim Rescue Pos SAR Cirebon, Nuruddin, pihaknya menemukan korban yang merupakan santri Pondok Pesantren Gedongan itu pada pukul 09.30 WIB
“Kami menemukan korban sejauh 300 meter dari LKP (Last Known Position),”ungkapnya dalam keterangan remsi yang ciayumajakuning.id terima, Selasa 24/01).
Tim SAR Gabungan lalu mengevakuasi korban ke masjid Ponpes Gedongan untuk di mandikan dan di sholatkan.
Selepas prosesi tersebut, remaja bernama Ali Mujahidin (15) itu langsung di bawa ke rumah duka untuk di semeayamkan dengan menggunakan mobil ambulance.
Tim SAR Gabungan telah melaksanakan pencarian hari ini sejak pukul 07.30 WIB pagi tadi dengan melakukan penyisiran.

Tim SAR mengevkuasi mayat atas nama Ali Mujahidin di Sungai Cipanundan. (ciayumajakuning.id)
Mereka menyisir lokasi dengan menggunakan LCR /perahu karet, alat selam, dan UWSD (Under water Seacrh Device) serta aqua eye.
kedua alat terakhir merupakan alat pendeteksi korban tenggelam.
Unsur SAR yang terlibat antara lain Basarnas (Pos SAR Cirebon), TNI AL Pos Gebang, Koramil Pangenan, Dit. Polair Polda Jabar, Sat Brimob Den C Cirebon, Polsek Pangenan, BPBD Kota Cirebon, Tagana Kabupaten Cirebon, dan Damkar Sektor Pangenan.
Serta PMI, Potsar Gurila, Sigap Persis , HTR , Satpol PP Pangenan, SAR MTA Cirebon, Banser, Aparat Desa Ender dan masyarakat setempat.
Korban sebelumnya di laporkan tenggelam saat berenang bersama temannya pada Senin (23/01). ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia