Connect with us

Ekbis

Anang Hermansyah Kembangkan Usaha Dengan Konsep Bistro di Lu’miere Cirebon

Published

on

Lu'miere Cirebon

CIAYUMAJAKUNING.ID – Lu’miere secara perdana hadir di Cirebon dengan menghadirkan konsep bistro sehingga anda bukan hanya bisa menikmati berbagai jenis sajian kuliner yang dihadirkan oleh Lu’miere Cirebon.

Bertempat di Grage Mall Cirebon, Lu’miere bukan hanya menyajikan cake ataupun roti seperti yang sudah ada ditempat lainnya. Melainkan anda bisa menikmati sejumlah makanan khas Indonesia di Lu’miere Cirebon.

Anang Hermansyah dan Ashanty selaku owner dari Lu’miere turut hadir pada launching perdana Lu’miere Cirebon, Sabtu (4/2/2023).

Anang mengatakan, dipilihnya membuka Lu’miere Cirebon karena banyak permintaan dari fans untuk buka di Cirebon. Karena sebelumnya banyak permintaan dari jastip (Jasa Titip) oleh masyarakat Cirebon.

Namun pembukaan di daerah pantai utara ini berbeda dengan du daerah-daera lainnya, karena Lu’miere Cirebon menghadirlan konsep Bistro.

Advertisement

“Bistro ini merupakan konsep ketiga setelah dari Lu’miere yang ada di Pontianak dan Bekasi,” ungkapnya.

Selain itu, alasan Lu’miere buka di Cirebon karena dirinya menilai jika Cirebon merupakan kota yang berkembang dengan angka pertumbuhan ekonomi yang luar biasa.

Ditambah lagi diakuinya jika jumlah fansn nya dinilai tinggi, sehingga menjadi sasaran dirinya untuk bisa lebih mendekatkan lagi dengan fans.

“Saya yakin Cirebon bisa melebihi Bekasi dengan indikator dengan banyaknya makanan yang enak dan masyarakat senang dengan kuline. Apalagi Cirebon sebagai kota transit dan itulah jadi hasil positif dari cirebon,” jelasnya.

Berkembangnya Lu’miere dikatakannya karena pada tahun lalu Daily Box Group selaku perusahaan yang bergerak di bidang usaha Food & Beverage tertarik dengan Lu’miere sehingga membawa dampak positif terhadap usahanya yang satu ini.

Advertisement

“Makanan Indonesia akan lebih mudah diterima masyarakat maka diperlukan kolaborasi supaya bisa berkompetisi dengan brand-brand internasional,,” tegasnya.

Target diakhir 2023, sambung dia, Lu’miere bisa hadir diseluruh provinsi, apalagi permintaan dari masyarakat meminta untuk membuka di setiap provinsi.

“Tahun ini kami targetkan Lu’miere ada di 100 lokasi di Indonesia,” paparnya.

Setelah di Cirebon, dirinya bersama Daily Box Group akan membuka Lu’miere di Batam, Palembang, Manado dan Surabaya.

“Pengembangan cabang Lu’miere ini karena dari hasil riset membuka di seluruh wilayah Indonesia karena ada jasa titip organik yang hidup dampak dari Lu’miere sebanyak 100 lebih,” tuturnya. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend