Umum
Jelang Pemilu 2024, 56 Persen Remaja Kabupaten Cirebon Sudah Memiliki KTP

CIAYUMAJAKUNING.ID – Supaya bisa berpartisipasi dalam Pemilu 2024, Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Cirebon telah merekam data sebanyak 47 ribu KTP remaja yang telah memasuki usia 16 tahun.
Kepala Disdukcapil Kabupaten Cirebon Iman Supriadi mengatakan langkah tersebut telah pihaknya lakukan dari Bulan Januari hingga Mei 2023.
“Total 83 ribu remaja di Kabupaten Cirebon pada pelaksanaan Pemilu 2024 sudah memiliki hak pilih,” terangnya di Pendopo Bupati Cirebon, Selasa (30/05).
Sehingga, lanjut Iman, pihaknya terus mengupayakan agar perekaman KTP bagi usia 16 tahun bisa di lakukan secepat mungkin.
Ada sekitar 47 ribu remaja yang baru selesai melakukan perekaman sehingga masih cukup banyak yang harus di kejar.
Atau sekitar 56, 63 persen dari total 83 ribu remaja di Kabupaten Cirebon yang memiliki hak pilih pada Pemilu 2024 nanti.
Untuk itu, pihaknya bekerja sama dengan sejumlah sekolah guna melakukan perekaman data KTP.
Supaya ketika Pemilu 2024 nanti mereka sudah bisa menyalurkan hak pilihnya.
Selain itu, lanjut Iman, pihaknya juga terus menggencarkan perekaman bagi remaja yang usianya sudah 17 tahun.
Dari 40 kecamatan yang ada di Kabupaten Cirebon, saat ini sudah 33 yang sudah bisa melakukan perekaman secara mandiri.
Sedangkan sisanya, sambungnya, masih belum bisa, namun akan di alokasikan.
“Kami juga menyediakan perekaman secara keliling,” imbuh Iman.
Ia berharap semua remaja yang sudah mendapatkan hak pilih bisa menyalurkannya pada Pemilu 2024 dengan membawa bukti KTP. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia