Ekbis
Marak Elpiji Langka, Pertamina Patra Niaga Pastikan Distribusi di Ciayumajakuning Aman

CIAYUMAJAKUNING.ID – Guna memenuhi kebutuhan masyarakat, Pertamina Patra Niaga Jawa Barat memastikan penyaluran elpiji 3 kg untuk Wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka dan Kuningan) berjalan lancar.
Untuk itu, Sales Area Manager Cirebon Rainier Axel Siegfried Parlindungan Gultom melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke beberapa pangkalan di Ciayumajakuning.
“Masyarakat Ciayumajakuning tidak perlu panic buying, karena stok masih sesuai proyeksi sehingga aman dan mencukupi kebutuhan,” ujarnya sesuai rilis yang di terima redaksi, Selasa (01/08).
Lebih lanjut Rainer menyampaikan penyaluran elpiji di Ciayumajakuning di distribusikan oleh 19 SPBE LPG,142 Agen LPG, dan 8.609 pangkalan.
“Pada bulan Juli ini realisasi untuk Ciayumajakuning 745 MT/day atau setara 248.000 tabung perhari,” sambungnya.
Rainier memastikan penyaluran elpiji 3 kg sesuai aturan dan kuota yang di tetapkan pemerintah tersebut bersama Tim Sales Branch Manager (SBM).
Seentaa itu, anggota Komisi VII DPR RI Bambang Hermanto menyatakan saat ini stok dan distribusi elpiji masih terkendali.
Pertamina Patra Niaga Sales Area Cirebon bergerak cepat untuk memastikan kebutuhan energi masyarakat khususnya yang tidak mampu terpenuhi.

Pertamina Patra Niaga sidak d beberapa pangkalan. (ciayumajakuning,id)
Menurutnya, untuk industri seperti hotel, restoran dan cafe harus menggunakan elpiji non subsidi.
“Karena elpiji 3 kg merupakan hak masyarakat yang tidak mampu, bukan untuk kepentingan industri, tambah Bambang.
Selain itu, Pertamina juga mengimbau masyarakat untuk membeli elpiji non subsidi maupun elpiji 3 kg di pangkalan resmi.
Pasalnya, karena selain sesuai dengan Harga Eceran Tertinggi (HET), masyarakat juga di pastikan mendapatkan elpiji yang terjamin kualitasnya.
Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Regional JBB Eko Kristiawan juga mengimbau kepada masyarakat yang mampu untuk selalu menggunakan elpiji non subsidi.
Seperti bright gas 5,5 kg dan 12 kg agar pendistribusian LPG subsidi lebih tepat sasaran .
“Kami mengajak masyarakat untuk ikut mengawasi pendistribusian elpiji subsidi agar dapat benar-benar di gunakan oleh masyarakat yang membutuhkan,” tutupnya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia