Umum
Coreng Nama Instansi, Alasan Pemkab Indramayu Rotasi 82 Pejabat
CIAYUMAJAKUNING.ID – Pemkab Indramayu kembali melakukan rotasi jabatan terhadap 82 pejabat fungsional dan pejabat administrasi dengan pelantikan dan pengambilan sumpah di langsungkan di Pendopo Indramayu, Jumat (03/11),
Bupati Indramayu Nina Agustina menilai rotasi di lakukan karena masih ada pejabat yang melakukan tindakan yang mencoreng instansi di lapangan.
“Tindakan tegas di lakukan karena masih ada pejabat yang melakukan perbuatan yang dapat mencoreng Pemkab Indramayu,” tegasnya saat sambutan di hadapan pejabat yang baru di lantik.
Selain itu rotasi jabatan juga di lakukan sebagai upaya untuk membangun super tim.
Bagi Nina, menduduki jabatan adalah amanah yang harus di laksanakan dengan sebaik mungkin dengan menunjukkan kinerja yang baik.
Menurutnya, masih ada pejabat yang mendapatkan promosi namun tidak bisa bekerja.
“Malu sama seragam dan gaji yang di terima jika perilaku dan pekerjaannya mencoreng Pemkab Indramayu,” kata Nina.
Beberapa nama pejabat yang di lantik di antaranya, Sekretaris Dinas Sosial Caridin yang bergeser ke Sekretaris BKPSDM.
Sementara Sekretaris Dinsos Indramayu di isi oleh Sidik Tri Hartono yang semula menjabat sebagai Camat Widasari.
Kemudian Sekretaris DPUPR Andri M Shaleh yang kembali di percaya menjabat sebagai Camat Patrol.
Ada beberapa muka baru yang juga menduduki jabatan camat/
Di antaranya M Mulya Setiawan, Mardono, Heka Sugoro, Yus Rusmadi, M Hidayat, Suherman, Zaenal Mutaqien, Dedeh Nurjanah dan Rochaenah. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Ekbis3 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis3 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
