Connect with us

    Umum

    Sekda Dian Restui MUI Kuningan Punya Kantor, Ditargetkan Rampung Juni 2024

    Published

    on

    CIAYUMAJAKUNING.ID – Sekda Kabupaten Kuningan Dian Rachmat Yanuar memutuskan bakal membangun kantor MUI Kuningan yang lokasinya berdekatan di Kantor LPTQ dekat dengan Kuningan Islamic Center (KIC), Kecamatan Cigugur.

    Hal itu ia sampaikan saat menerima kunjungan MUI Kuningan di ruang kerjanya, Jumat (05/01)

    Berdasarkan survey, Ketua MUI Kuningan Dodo Syarif Hidayatullah mengatakan terdapat lahan di sekitaran KIC dengan luas 9.800 m2 (sekitar 50 bata) yang akan di beli.

    “Namun harus di buka akses jalan dari dalam KIC,” imbuhnya,

    Dodo berharap peran Sekda Kuningan untuk menjadi motor pembangunan sekaligus ketua panitia pembangunan.

    Advertisement

    Gayung bersambut, Sekda Kuningan menyatakan bahwa Pemkab akan memberikan dukungan secara komprehensif.

    “Kita targetkan pembangunan gedung rampung sekitar bulan Juni atau Juli 2024,” ujar Sekda

    Tindak lanjut pembangunan ini, sambungnya, akan ia komunikasikan dengan Pj Bupati sebagai cermin sinergitas antara ulama dan umaro.

    “Bismillah, saya siap menerima yang amanah MUI, semoga tahun ini dapat terwujud,” ucapnya. ***

    Advertisement
    Continue Reading

    Yang Lagi Trend