Connect with us

    Umum

    Satgas Saber Pungli Kabupaten Bekasi Studi Tiru ke Indramayu

    Published

    on

    CIAYUMAJAKUNING.ID – Rombongan Satgas Saber Pungli Kabupaten Bekasi yang di pimpin AKP Sugeng Haryanto melakukan kunjungan studi tiru ke UPP Saber Pungli Indramayu dan di terima oleh Ketua Posko UPP Iptu Nandang Supriatna, Jumat (22/03).

    Sugeng mengatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk bertukar pengalaman terkait kiat-kiat penanganan efektif pemberantasan pungli.

    “Kami melakukan ATM (Amati, Tiru, Modifikasi) dan berharap inovasi yang di lakukan di Indramayu bisa kami implementasikan,” ujarnya.

    Sementara itu, Iptu Nandang Supriatna berkesempatan memberikan selayang pandang Satgas Saber Pungli Kabupaten Indramayu.

    “Beberapa kegiatan kita salah satunya yaitu pencegahan, terlebih seperti saat ini menjelang hari raya,” tuturnya.

    Advertisement

    Satgas Saber Pungli Indramayu, lanjut Nandang, memasang banner imbauan jika THR ada pungli untuk segera di laporkan.

    Pihaknya juga mengaku secara rutin sosialisasikan keberadaan Satgas Saber Pungli di antaranya melalui pameran pembangunan Hari Jadi Indramayu ke-496.

    Selain itu, Satgas Saber Pungli juga melakukan pencegahan melalui penindakan terhadap oknum yang akan melaksanakan tindakan pungli.

    “Anggota yang tergabung dalam Satgas Saber Pungli Indramayu tidak hanya dari kepolisian melainkan juga dari kejaksaan,” demikian kata Nandang. ***

    Advertisement
    Continue Reading

    Yang Lagi Trend