Connect with us

Umum

Alhamdulillah, THR Pegawai Honorer Pemkab Majalengka Cair Lebih Cepat

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.IDPegawai honorer di Kabupaten Majalengka akhirnya bisa bernafas lega usai Tunjangan Hari Raya (THR) Idul Fitri 2024 untuk tenaga harian lepas (THL) cair lebih cepat setelah Pemkab Majalengka mencairkannya, Kamis (28/03).

Yunita Putri Heryani, salah satu pegawai honorer DPUTR Majalengka yang menerima THR mengaku pada tahun sebelumnya THR yang ia terima cenderung mepet.

Menurutnya, pada tahun lalu, ia menerima THR pada H-4 sore hari dengan terlebih dulu di suruh membuat daftar dan ke esokan harinya baru cair,

“Sekarang mah Ya Allah rezeki pisan (banget) lebaran masih lami oge tos aya (masih lama juga sudah ada),” ungkap Yunita.

Ia juga mengaku tidak menyangka pegawai honorer di Pemkab Majalengka dapat menerima THR Idul Fitri 2024.

Advertisement

“Asa ngimpen (seperti mimpi), biasanya setiap tahun itu kita pada harap-harap cemas dapat atau enggak THR,” ucap Yunita.

Andri Somantri, salah seorang pegawai honorer lainnya di DLH Majalengka juga mengaku senang lantaran THR di berikan bebarengan dengan ASN.

“Alhamdulilah kita di perhatikan, Walaupun nilainya tidak besar tapi cukup untuk menambah keperluan Lebaran,” ujar Andri.

Hal senada juga di ungkapkan Budi Azhari, pegawai honorer Setda Majalengka yang mengaku bersyukur lantaran mendapatkan THR lebih cepat.

“Terimakasih sudah menerima THR lebih cepat,” pungkasnya. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend