Ekbis
Bapenda Kabupaten Cirebon Gelar Anugerah Wajib Pajak Teladan 2024
CIAYUMAJAKUNING.ID – Bapenda Kabupaten Cirebon menggelar acara Anugerah Wajib Pajak Teladan 2024 sebagai bentuk apresiasi atas kepatuhan memenuhi kewajiban pajak di Hotel Aston, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Rabu (24/04).
Bupati Cirebon Imron Rosyadi yang hadir dalam acara mengajak kepada masyarakat Kabupaten Cirebon untuk berperan aktif dalam membangun daerah.
“Dengan patuh dan taat, maka wajib pajak ikut serta dalam keberlanjutan pembangunan di Kabupaten Cirebon,” katanya.
Dengan keberlanjutan pembangunan Kabupaten Cirebon, lanjut Imron, maka kesejahteraan masyarakat dapat terwujud.
Karena dalam rangka meningkatkan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Cirebon perlu anggaran besar.
Ia memastikan seluruh PAD yang di terima Pemkab Cirebon termasuk pajak di gunakan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Mari kita bersama-sama untuk senantiasa meningkatkan dan menumbuhkembangkan kesadaran dalam pembayaran pajak,” ajak Imron.
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar