Ekbis
OJK Lantik Sejumlah Pejabat Baru di Pusat dan Daerah

CIAYUMAJAKUNING.ID – Guna mendukung pertumbuhan pembangunan nasional melalui penguatan organisasi, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melantik pimpinan baru Satuan Kerja Kantor Pusat dan Kepala OJK Daerah, Rabu (04/12).
Ketua Dewan Komisioner OJK Mahendra Siregar berharap pelantikan ini bisa mendukung program pemerintah.
“Dan khususnya untuk meningkatkan pertumbuhan pembangunan Indonesia,” terangnya Kantor OJK Wisma Mulia 2, Jakarta.
Mahendra menambahkan pergantian sejumlah pejabat OJK sejalan dengan UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan (UU P2SK).
UU P2SK mengamanatkan OJK untuk terus menguatkan sektor jasa keuangan dan semakin berkontribusi dalam pembangunan nasional.
“Melalui pengembangan perekonomian di berbagai daerah,” imbuhnya.
Selain itu, OJK dalam waktu dekat akan meresmikan dua kantor OJK di daerah yaitu di Banten dan Bangka Belitung.
Menurut Mahendra banyak sekali program utama yang harus di laksanakan pada periode dua tahun terakhir.
“Sampai saat ini pun masih kita lakukan melalui pembenahan dan penguatan industri jasa keuangan,” tambahnya.
Berikur jajaran pejabat OJK yang di lantik:
- Dino Milano Siregar sebagai Kepala Departemen Inovasi Teknologi Sektor Keuangan, Aset Keuangan Digital dan Aset Kripto;
- Adi Dharma sebagai Kepala OJK Prov. Banten;
- Haramain Billady sebagai Kepala OJK Purwokerto;
- Rochma Hidayati sebagai Kepala OJK Kalimantan Barat;
- Fatwa Aulia sebagai Kepala OJK Papua;
- Bismi Maulana Nugraha sebagai Kepala OJK Sulawesi Tenggara;
- Bonny Hardi Putra sebagai Kepala OJK Sulawesi Tengah;
- Farid Faletehan sebagai Kepala OJK Prov. Kepulauan Bangka Belitung;
- Yan Iswara Rosya sebagai Kepala OJK Prov. Jambi. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia