Connect with us

Lifestyle

Simbol Kasih Ibu, PKK Kabupaten Cirebon Launching Buku ‘Bunga Setaman’

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Guna merangkum simbol kasih ibu, PKK Kabupaten Cirebon melaunching buku ‘Bunga Setaman’ di Pendopo Bupati Cirebon, Jumat (24/01).

Kegiatan launching buku yang turut di hadiri Pj Bupati Cirebon Wahyu Mijaya itu merupakan karya pertama PKK Kabupaten Cirebon.

Ketua PKK Kabupaten Cirebon Risfa Eka Putri mengatakan pihaknya ingin terus memberikan kontribusi positif melalui berbagai karya yang menginspirasi.

“Buku ‘Bunga Setaman’ di harapkan menjadi bagian dari literasi yang menginspirasi banyak pihak,” harapnya.

Peluncuran buku tersebut juga di harapkan menjadi simbol semangat kolaborasi dan dedikasi ibu-ibu Kabupaten Cirebon.

Advertisement

Terutama dalam membangun masyarakat yang harmonis, penuh kasih dan berdaya.

Ketua panitia penyelenggara Fitiyah menjelaskan buku ‘Bunga Setaman’ merupakan hasil inisiatif Ketua PKK Kabupaten Cirebon.

Dalam buku ini menggambarkan peran ibu sebagai bunga yang tumbuh harmonis, memperindah kehidupan dengan karakteristik yang saling melengkapi.

“Seperti bunga setaman yang bermekaran penuh warna dan keharuman, buku ini mengapresiasi peran mereka yang luar biasa,” katanya.

Sementara itu, Pj Bupati Wahyu mengapresiasi terbitnya buku sebagai wujud kontribusi PKK dalam dunia literasi.

Advertisement

“’Bunga Setaman’ menggambarkan ibu sebagai tempat cinta bermuara, pelita yang menyala tanpa henti dengan hati yang seluas samudra,” sambungnya.

Wahyu menambahkan bunga setaman yang harum dan mewangi melambangkan kasih sayang yang tak pernah pudar.

“Ibu adalah mentari pagi yang menerangi jiwa dengan cinta tulus, buku ini adalah hadiah penuh makna, buah cinta ibu untuk anak-anaknya,” tambahnya.

Acara peluncuran buku di hadiri 225 peserta yang terdiri dari 120 anggota PKK dan 105 anggota Dharma Wanita se-Kabupaten Cirebon. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend