Connect with us

Ekbis

Disperindag Jabar Salurkan 2.609 Paket Sembako Bagi Warga Kota Cirebon

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Dalam kegiatan Operasi Pasar Subsidi (Opadi), Disperindag Jabar menyalurkan 2.609 paket sembako bagi warga Kota Cirebon yang juga serentak di lakukan di 27 kota/kabupaten se-Jabar.

Kadisperindag Jabar Noneng Komara Nengsih mengatakan program Opadi bertujuan untuk menstabilkan harga sembako.

“Dan mengurangi kesenjangan harga antarwilayah terutama menjelang Idul Fitri,” ungkapnya, Selasa (18/03).

Noneng menambahkan total ada sekitar 143.000 paket sembako subsidi yang akan tersebar di seluruh Jabar.

“Kami harap masyarakat tidak panik jelang Hari Raya Idul Fitri,” imbuhnya.

Advertisement

Empat komoditi utama seperti beras, migor, terigu dan gula pasir akan tetap tersedia dengan harga yang lebih terjangkau selama Idul Fitri.

“Di harapkan masyarakat merasa aman dan dapat memperoleh bahan pokok dengan harga yang terjangkau,” harap Noneng.

Bahan pokok itu terdiri dari beras premium 5 kg, gula pasir 1 kg, minyak goreng premium 2 liter dan terigu 1 kg.

Harga sembako tersebut perpaket setelah subsidi sebesar Rp72.000 paket dari total Rp145.800.

Sementara itu, Wali Kota Cirebon Effendi Edo mengatakan pihaknya menerima 2.609 paket.

Advertisement

Paket tersebut akan di salurkan ke empat kelurahan di Kecamatan Kejaksan.

“Semoga kuota untuk Kota Cirebon bertambah,” harapnya. ***

Continue Reading

Yang Lagi Trend