Connect with us

Umum

Disdikbud Kuningan Launching Rumah Guru Guna Tingkatkan Mutu Pendidikan

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.IDDisdikbud Kuningan melaunching program Ruang Peningkatan Mutu dan Ahlak Guru (Rumah Guru) yang merupakan salah satu agenda dari Sekolahku Keren Pendidikan Melesat di SMPN 3 Kuningan, Jumat (21/03).

Rumah Guru kali ini di selenggarakan dalam bentuk Webinar dengan menghadirkan Wakil Bupati Kuningan Tuti Andriani.

Ia memberikan arahan kepada para tenaga pendidik jenjang PAUD, PKBM, SD, SMP dan Sanggar Kegiatan Belajar (SKB).

Peserta secara offline berjumlah lebih dari 70 orang sementara yang mengikuti zoom meeting sebanyak 3.000 guru.

“Hal ini merupakan upaya kita bersama dalam membangun sektor pendidikan yang berkualitas dan berdaya saing,” ucap Wabup Tuti.

Advertisement

Ia meminta semua pihak untuk bersama-sama mendukung dan memanfaatkan program ini sebaik-baiknya demi kemajuan dunia pendidikan Kuningan.

“Saya berharap Rumah Guru ini dapat menjadi ruang yang inspiratif, penuh semangat dan melahirkan inovasi baru dalam dunia pendidikan” tambah Wabup.

Kabid GTK Di sdikbud Kuningan, Pipin Aripin Mansur menambahkan kegiatan berlangsung setiap Jumat minggu pertama tiap bulan hingga Desember 2025.

PIC Ruang Guru itu mnnambahkan webinar Ruang Guru di isi oleh berbagai narasumber dari tokoh agama dan tokoh pendidikan.

“Adapun secara luring tatap muka berlangsung Kamis minggu ke tiga tiap bulan dengan di isi oleh kegiatan workshop,” terang Pipin. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend