Umum
Bupati Indramayu Serahkan Bantuan Bagi Korban Puting Beliung di Anjatan

CIAYUMAJAKUNING.ID – Bupati Indramayu Lucky Hakim kembali melakukan kunjungan ke lokasi bencana angin puting beliung yang melanda Desa Bugis, Kecamatan Anjatan, Kabupaten Indramayu, Rabu (09/04).
Bencana angin puting beliung yang melanda wilayah tersebut pada Minggu (16/03) telah merusak ratusan rumah warga.
Dalam kunjungannya, Bupati Lucky meninjau beberapa rumah warga yang terdampak dan menyerahkan bantuan kepada korban.
“Kami telah berkoordinasi dengan BPBD, Dinas Sosial dan stakeholder lainnya untuk berupaya membantu pemulihan pasca bencana,” ujarnya.
Lucky menambahkan pihaknya akan terus meningkatkan kewaspadaan terhadap bencana.
Mengingat potensi bencana yang terjadi di Indramayu seperti banjir rob, banjir sungai dan angin puting beliung.
“Untuk anggaran bencana juga kami sudah alokasikan,” tegasnya.
Dalam kesempatan itu, Bupati Lucky turut memberikan dukungan moral kepada warga terdampak dan berkomitmen mendampingi pemulihan korban hingga tuntas. ***
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum3 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia