Budaya
‘Indramayu Menari’ Diikuti 31 Sanggar Tari se-Ciayumajakuning dan Sumedang

CIAYUMAJAKUNING.ID – Paguyuban Nok Nang Dermayu sukses menggelar acara ‘Indramayu Menari’ di Museum Bandar Cimanuk (MBC) dalam rangka memperingati Hari Tari se-Dunia dengan melibatkan ratusan penari dari berbagai daerah, Minggu (27/04).
Sebanyak 31 sanggar tari dari wilayah Ciayumajakuning hingga Sumedang turut ambil bagian.
Kalak Hari Tari se-Dunia Nok Intan Jayani mengatakan kegiatan ini berada di bawah naungan Disparra Indramayu, Disdikbud dan MBC.
Event ini merupakan yang pertama terbuka untuk umum dengan melibatkan 100 penari dan lima guest stars.
“Termasuk mendatangkan penari yang belajar langsung dari luar negeri yakni Ekuador,” ujarnya.
Ketua Indramayu Historia Nang Sadewo menyampaikan pihaknya akan terus berupaya melestarikan budaya Indramayu.
“Sekaligus menjadi saksi sejarah berdirinya MBC,” ungkapnya.
Wabup Syaefudin yang turut hadir menyampaikan rasa bangganya terhadap Indramayu dalam menjaga, melestarikan dan mengembangkan budaya.
“Yang menjadi bagian dari peradaban,” ujarnya.
Syaefudin menambahkan pentingnya merawat sekaligus mengembangkan budaya dan memperkenalkannya kepada generasi penerus.
Ia juga mengapresiasi Paguyuban Nok Nang Dermayu yang telah memberikan kontribusi nyata dalam mendukung budaya indramayu.
“Tradisi tari merupakan bagian penting dalam pelestarian budaya Indramayu,” tutur Syaefudin.
”Siapa yang mencintai budaya Reang, lanjutnya, hidupnya akan menjadi lebih hebat.
“Pemerintah daerah bersama para budayawan akan terus kompak dalam menyanjung budaya Indramayu,” tutup Syaefudin. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum4 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Budaya5 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Umum5 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan