Pariwisata
DPRD Kota Cirebon Dukung Pembentukan Yayasan Jaka Rara

CIAYUMAJAKUNING.ID – DPRD Kota Cirebon menerima audiensi dari Paguyuban Jaka Rara Kota Cirebon membahas penguatan peran duta wisata dan rencana pembentukan Yayasan Jaka Rara di ruang rapat DPRD, Sabtu (07/06).
Wakil Ketua I DPRD Harry Saputra Gani menilai Jaka Rara merupakan penggerak program-program yang bersentuhan langsung dengan masyarakat.
Ia mengatakan Jaka Rara memiliki ide dan gagasan, bahkan idenya sampai di tingkat kelurahan.
“Seperti pengembangan produk ikat benda di Argasunya dan potensi wisata Situs Kemandi Angin di Karyamulya yang perlu di ekspos lebih luas,” kata Harry.
Ia berencana membawa program Jaka Rara menjadi bagian penting pembangunan Kota Cirebon dari sektor pariwisata dan UMKM.
DPRD siap memberikan dukungan termasuk rencana pembentukan Yayasan Jaka Rara yang berada di bawah naungan Dinas Pariwisata.
Yayasan ini nantinya akan mengelola anggaran rumah tangga Jaka Rara secara mandiri, namun tetap dalam koordinasi dengan dinas.
“Ini langkah yang baik untuk penguatan kelembagaan,” imbuh Harry.
Selain itu juga akan ada kolaborasi program terutama dalam pemberdayaan UMKM.
DPRD memiliki program mendorong legalitas dan pembentukan badan hukum bagi pelaku UMKM yang bisa di sinergikan dengan program Jaka Rara.
“Jika program ini disosialisasikan oleh Jaka Rara ke masyarakat, hasilnya tentu akan lebih optimal,” tambahnya.
Pembina Paguyuban Jaka Rara Cirebon Imam Fachrul Rozi menjelaskan audiensi bertujuan menindaklanjuti program saat sebelum pemilihan duta wisata.
Ia berharap Jaka Rara dapat terus aktif berkontribusi bagi Kota Cirebon khususnya di bidang pariwisata dan kebudayaan.
“Kami ingin tetap hadir dan berkontribusi langsung ke masyarakat,” tutup Imam. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Kuliner6 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Budaya8 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Umum6 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum7 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan