Ekbis
Layanan Penitipan Barang di Stasiun Halim Mulai Dimanfaatkan Pengguna LRT Jabodebek
Jakarta, 29 September 2025 – LRT Jabodebek terus melengkapi pelayanan untuk mendukung kenyamanan perjalanan pengguna. Salah satunya melalui layanan penitipan barang yang tersedia di Stasiun Halim sejak Juni 2025. Fasilitas ini dirancang untuk membantu pengguna yang membawa barang berukuran besar agar tetap dapat bepergian dengan lebih praktis dan nyaman.
Hingga September 2025, sebanyak 51 pengguna telah memanfaatkan layanan ini. Barang yang dititipkan beragam mulai dari koper, sepeda, tas ransel hingga totebag berukuran besar. Data tersebut menunjukkan bahwa layanan penitipan barang sudah mulai memberikan manfaat nyata bagi pengguna, terutama mereka yang melakukan perjalanan antarmoda.
Executive Vice President LRT Jabodebek, Mochamad Purnomosidi, menyampaikan apresiasinya atas respons positif masyarakat terhadap fasilitas ini.
“Sejak dihadirkan pada Juli lalu, layanan penitipan barang di Stasiun Halim mulai dimanfaatkan pengguna untuk menunjang mobilitas mereka. Kehadiran fasilitas ini membantu masyarakat yang membawa barang besar agar tetap dapat melakukan perjalanan dengan ringan dan leluasa. KAI melalui LRT Jabodebek akan terus memastikan layanan ini berjalan aman, nyaman, dan bermanfaat,” ujar Purnomosidi.
Layanan penitipan barang tersedia setiap hari mulai pukul 06.00 hingga 21.00 WIB dengan durasi maksimal penitipan 3×24 jam. Barang yang diperbolehkan dibatasi pada barang-barang yang aman, tidak berbahaya, tidak berbau menyengat, dan memiliki berat maksimal 30 kilogram. Pengambilan barang dilakukan dengan menunjukkan tanda terima resmi yang diberikan saat penitipan.
Stasiun Halim dipilih sebagai lokasi layanan penitipan barang karena merupakan simpul antarmoda yang strategis. Stasiun ini terhubung dengan Kereta Cepat Whoosh, layanan Transjakarta, serta bus Damri tujuan Bandara Soekarno-Hatta. Hal ini membuat banyak pengguna tiba atau berangkat dengan barang bawaan berukuran besar, sehingga layanan penitipan menjadi solusi yang relevan. Sepanjang 2025, Stasiun Halim telah melayani 361.796 pengguna tap in dan 303.939 pengguna tap out.
Dengan kehadiran fasilitas penitipan barang ini, LRT Jabodebek berharap perjalanan pengguna menjadi lebih praktis, sekaligus menjaga kenyamanan bersama dalam menggunakan transportasi publik.
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Ekbis3 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
