Ekbis
Pelanggan Sebut Taksi Listrik Evista yang Terbaik
Layanan taksi online listrik Evista semakin mendapat tempat di hati masyarakat. Banyak pelanggan menilai Evista sebagai pilihan terbaik karena kenyamanan, efisiensi, dan ramah lingkungannya.
Seiring dengan meningkatnya kesadaran akan transportasi berkelanjutan, Evista terus mendapatkan respon positif dari para penggunanya.
Salah satu pelanggan, Anita (34), mengungkapkan kepuasannya saat menggunakan Evista. “Mobilnya nyaman, sunyi, dan tidak bergetar seperti mobil konvensional. Saya merasa perjalanan lebih menyenangkan,” ujarnya. Selain itu, tarif yang bersaing dengan taksi konvensional menjadi nilai tambah bagi Evista.
Tidak hanya soal kenyamanan, banyak pelanggan juga mengapresiasi komitmen Evista terhadap lingkungan. “Saya memilih Evista karena ingin berkontribusi mengurangi polusi udara. Ini solusi transportasi masa depan,” kata Rudi (40), seorang pengguna setia.
Di sisi lain, para pengemudi Evista juga merasakan manfaat dari kendaraan listrik ini. Dengan biaya operasional yang lebih rendah dibandingkan kendaraan berbahan bakar fosil, mereka bisa mendapatkan keuntungan lebih besar.
“Biaya charging jauh lebih hemat dibandingkan bensin. Ini sangat membantu kami,” ungkap Erlang Hadiwiguna, CEO Evista.
Evista berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan dan memperluas jangkauan operasionalnya di berbagai kota di Indonesia. Dengan meningkatnya popularitas transportasi listrik, Evista optimistis dapat menjadi pilihan utama masyarakat dalam menggunakan layanan taksi online yang nyaman dan ramah lingkungan.
Evista kini melayani angkutan taksi online listrik di Bandara Halim Perdanakusuma dan Bandara Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru. Transkasi Evista berbasis aplikasi.
Evista juga melayani antar jemput dari dan ke bandara atau stasiun dengan sistem reservasi di nomor telepon 085165699650.
Selain itu Evista juga menyediakan rental mobil listrik dengan unit BYD Seal, IONIQ 5, Neta V, Wuling Binguo, dan Wuling Air Ev.
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Ekbis3 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
