Connect with us

    Umum

    Mulai Dari Topografi, Iklim Dan Hidrografi Kabupaten Cirebon

    Published

    on

    CIREBON, CIAYUMAJAKUNING.ID – Kabupaten Cirebon merupakan satu wilayah yang memiliki kecamatan dengan jumlah 40 kecamatan disertai dengan 412 desa dan 12 kelurahan.

    Secara topografi, wilayah kecamatan yang terletak sepanjang jalur pantura termasuk pada dataran rendah yang memiliki letak ketinggian antara 0-10 meter dari permukaan air laut. Sedangkan wilayah kecamatan yang terletak di bagian selatan memiliki letak ketinggian antara 11-130 meter dari permukaan laut.

    Sementara itu, untuk jenis dan kandungan tanah di Kabupaten ini meliputi Litaso, Aluvial, Grumosol, Mediteran, Latasol, Potsolik, Regosol dan Gleihumus.

    Dengan jenis tanah yang beragam itu, sejauh ini Kabupaten Cirebon dikenal sebagai lumbung padi di wilayah pantai utara Jawa Barat. Bahkan bukan hanya padi saja, pertanian bawang serta buah-buahan seperti beberapa jenis mangga unggulan pun bisa didapatkan di wilayah Kabupaten Cirebon.

    Lalu faktor iklim dan curah hujan di Kabupaten Cirebon dipengaruhi oleh keadaan alamnya yang sebagian besar terdiri dari daerah pantai dan perbukitan terutama daerah bagian utara, timur, dan barat, sedangkan daerah bagian selatan merupakan daerah perbukitan.

    Advertisement

    Bahkan secara hidrografi, Kabupaten Cirebon dilalui oleh 18 aliran sungai yang berhulu di bagian selatan. Sungai-sungai yang ada di Kabupaten Cirebon yang tergolong besar antara lain Cisanggarung, Ciwaringin, Cimanis, Cipager, Pekik, dan Kalijaga. Pada umumnya, sungai-sungai besar tersebut dipergunakan untuk pengairan pesawahan di samping untuk keperluan mandi, cuci, dan sebagai kakus umum.

    Continue Reading

    Yang Lagi Trend