Umum
Dua Warga Jabar Asal Cianjur dan Bekasi Terpilih Jadi Paskibraka di Istana Merdeka
CIAYUMAJAKUNING.ID – Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang beranggota sebanyak 68 orang secara resmi telah di kukuhkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) kemarin Senin (15/8/2022).
68 orang ini merupakan orang-orang pilihan yang berasal dari 34 provinsi yang ada di Indonesia. Tidak sembarangan, untuk bisa menjadi Paskibraka dari 68 orang tersebut sudah melalui proses yang ketat dan panjang dimasing-masing provinsi sehingga hanya orang-orang yang terpilih yang bisa mengibarkan bendera merah putih di Istana Merdeka pada tanggal 17 Agustus besok.
Dari 68 orang Paskibraka itu seluruhnya merupakan siswa dan siswi tingkat SMA yang ada di Indonesia. Berbagai tahapan penggemblengan pun sudah dilalui seluruhnya agar pada pelaksanaan pengibaran bendera di hari sakral Indonesia dapat berjalan mulus dan baik.
Pada tahun ini terdapat 2 orang Paskibrakan yang berasal dari Jawa Barat yakni Bramantya Rizky Wiratama asal Bekasi dan Nadyna Youtana yang berasal dari Cianjur.
Bramantya Rizky Wiratama yang berasal dari SMA Presiden Cikarang kelas 10 MIPA mengungkapkan untuk menjadi Paskibraka merupakan dambaannya sejak lama hingga akhirnya cita-cita itupun mampu di raihnya. Dari sejumlah penelusuran yang dilakukan di berbagai sumber, bila Bekasi terakhir kali mengirimkan Paskibraka pada tahun 2019 yang lalu.
“Saya berterimakasih kepada pemerintah daerah dan seluruh pihak yang terlibat, karena ini juga tak lepas dari dukungan dan peran sertanya. Semoga dengan ini saya dapat mengharumkan nama daerah dengan memberikan yang terbaik di tingkat nasional,” kata dia.
Sementara itu, Nadyna Youtana merupakan sosok wanita yang pandai secara akademik dan memiliki jiwa sosial yang tinggi bagi sesamanya. Ia merupakan anak dari seorang anggota TNI yang bertugas sebagai Babinsa di Desa Bojong, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur.
Setelah 22 tahun menunggu akhirnya kini Kabupaten Cianjur mampun mengirimkan putri terbaiknya sebagai Paskibraka yang akan bertugas mengibarkan bendera merah putih di Istana Merdeka besok 17 Agustus 2022. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Umum7 hari ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum6 hari ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Budaya6 hari ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Umum2 minggu ago
Disdukcapil Kuningan Buka Layanan Konsultasi pada Hari H Pilkada 2024