Lifestyle
Tips Agar Mulut Tetap Sehat dan Segar Saat Berpuasa di Bulan Ramadan

CIAYUMAJAKUNING.ID – Anggota Dewan Pakar Pengurus Besar Persatuan Dokter Gigi Indonesia (PB PDGI) memberikan beberapa tips agar mulut tetap sehat dan segar selama menjalankan ibadah puasa di Bulan Ramadan.
Menurut Prof Dr drg. Tri Erri Astoeti, M.Kes, salah satunya yang paling penting untuk di lakukan adalah menyikat gigi dengan benar.
Terutama, lanjutnya, setelah makan sahur untuk membersihkan sisa-sisa makanan sehingga mulut tidak bau.
“Kenapa mulut bau (saat puasa)? Karena, pasti ada sisa-sisa makanan yang masih tertinggal di dalam mulut kita,” ungkapnya di Jakarta, Senin (03/04).
Sehingga, lanjut Guru Besar Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti itu, setelah sahur jangan lupa untuk menyikat gigi.
“Jadi, setelah kita buka puasa, malam sebelum tidurnya sikat gigi. Kemudian setelah sahur, sikat gigi lagi,” tegas Erri.
Ia juga mengingatkan untuk berkumur-kumur, setidaknya lima kali sehari dan bisa di lakukan setiap wudhu sebelum salat.
“Itu juga akan sangat membantu membersihkan sisa-sisa yang ada di dalam mulut dan mulut tetap segar,” ujar Erri.
Sementara itu, Ketua Asosiasi Fakultas Kedokteran Gigi Indonesia (AFDOKGI) drg Rahardyan Parnaadji, M.Kes., Sp.Pros menyarankan agar lidah ikut di sikat saat menyikat gigi.
Menurut alumni Universitas Airlangga itu, menyikat lidah penting sebab sisa makanan juga dapat tersangkut di antara papila atau tonjolan-tonjolan pada permukaan lidah.
“Pada saat itu, terkadang kita merasa gigi sudah bersih, tapi kok tetap bau, ya itu karena sisa makanan di lidah,” tutur Rahardyan.
Jadi pada sikat gigi, lanjutnya, kita bisa gunakan bulu sikat tersebut kemudian bersihkan permukaan lidah. kemudian berkumur.
“Itu saja kuncinya kalau selama bulan puasa,” pungkas Rahardyan yang kini menjabat sebagai dekan Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Jember. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Umum2 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Umum1 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Budaya2 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia