Connect with us

Umum

Warga Argasunya Harjamukti Adukan DLH Kota Cirebon ke Komisi II DPRD, Ini Masalahnya

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Pengumuman juara lomba vlog ‘Gerimis’ yang di  gelar oleh Dinas Lingkungan Hidup (DLH)  Kota Cirebon pada Senin (05/06) lalu menuai protes warga RW 04 Surapandan Kelurahan Argasunya Kecamatan Harjamukti.

Pasalnya, menurut Ketua RW 04 Udin Saprudin warganya yang meraih peringkat ketiga dalam kejuaraan tersebut di sinyalir ada unsur kecurangan.

Ia mengaku telah melakukan berbagai upaya guna mempertanyakan kejanggalan piagam penghargaan yang ia terima di mana terdapat tempelan kertas angka 2 yang di timpa dengan angka 3.

“Kami berusaha menghubungi panitia dan bertemu langsung dengan Kepala DLH Kota Cirebon,” kata Udin, Jum’at (16/06) di kutip dari berbagai sumber.

Menurut Kepala DLH Kota Cirebon, ucapnya, itu hanya salah ketik dan tidak mungkin terjadi kecurangan, terlebih dewan juri berkompeten dalam bidangnya.

Advertisement

Pihaknya lalu meminta untuk bertemu dengan dewan juri namun satu pun tidak ada yang bisa di temui.

“Kepala DLH Kota Cirebon mengakhiri pembicaraan dengan menerima aduan dan akan menggunakan hak jawabnya, kami merasa sangat kecewa,” ujar Udin.

Pada 6 Juni pihaknya tidak mendapatkan upaya klarifikasi apapun seperti yang DLH Kota Cirebon akan lakukan.

Tim kreator hanya mendapat pesan via WA untuk mengambil hadiah uang tunai satu juta rupiah di kantor DLH Kota Cirebon.

“Kami menolak dan bertanya kapan klarifikasi akan di laksanakan, namun tidak di jawab,” jelasnya.

Advertisement

Karena tidak ada itikad baik, Udin memutuskan untuk mengirimkan surat undangan klarifikasi.

Surat undangn tersebut di tujukan kepada Kepala DLH kota Cirebon, panitia dan dewan juri lomba.

Undangan klarifikasi itu tertangga 09 Juni 2023 bertempat di Bapermas RW 04 Surapandan, pukul 13.30 WIB.

Namun anehnya, justru pihak DLH Kota Cirebon mengirimkan surat undangan untuk datang ke kantornya, 9 Juni 2023 pukul 09.30 WIB.

“Ini makin ganjil, surat undangan di balas surat undangan, bukan surat balasan atas undangan kami,” ucap Udin.

Advertisement

Untuk itu, pihaknya mengadukan perihal kejanggalan piagam kejuaraan lomba ke DPRD Kota Cirebon pada Kamis(15/06).

“Saya ngebel ke ketua melaporkan adanya surat aduan, sorenya ngasih tau katanya sudah ada di Komisi II,” tutup Udin. ***

Continue Reading

Yang Lagi Trend