Umum
Hotman Paris Dapat Lukisan Qr Art dari Kawoong Innovation

CIAYUMAJAKUNING.ID – Pengacara kondang Hotman Paris Hutapea mendapat apresiasi tinggi dari lembaga Kawoong Innovation.
Penghargaan diberikan karena kiprah Hotman Paris memberikan pendampingan hukum di masyarakat mendapat apresiasi tinggi dari lembaga Kawoong Innovation.
Hotman Paris mendapatkan apresiasi berupa lukisan Qr Art karya seniman digital Mr D atau Doddy Hernanto. Lukisan tersebut diberikan langsung oleh CEO Kawoong Innovation Hadi Wardoyo kepada Hotman Paris.
Penyerahan lukisan digital tersebut juga dibagikan oleh lembaga melalui media sosial IG @kawoonginnovation.
“Apresiasi tinggi dari kami kepada pak Hotman Paris atas rekam jejaknya di dunia hukum dan banyak membuat orang kagum,” kata Hadi Wardoyo, Senin (2/10/2023).
Hadi menjelaskan, penyerahan lukisan tersebut karena rekam jejak karirnya sebagai pengacara. Hotman dianggap tidak pilih kasih memberi pendampingan hukum kepada klien.
Bahkan, Hotman Paris diketahui sering memberi pendampingan hukum kepada masyarakat kurang mampu. Hotman membiayai seluruh proses pendampingan hukum tersebut.
“Siapa yang tidak kenal beliau terutama ketika ada persoalan ketidakadilan di masyarakat kemudian viral. Bang Hotman ini tidak pernah ketinggalan informasi,” kata Hadi.
Diketahui QR Art adalah hasil cipta rasa karya dan karsa Seniman Doddy ‘Mr D’ Hernanto yang telah mendapat hak paten dan merupakan satu-satunya di dunia.
Kawoong Innovation sendiri mewadahi para kreator khususnya pencipta karya anak bangsa dan fokus pada seni, teknologi serta budaya.
“Kita ingin memasyarakatkan, mengembangkan, mengaplikasikan dan memasarkan karya anak bangsa kepada dunia,” kata Hadi Wardoyo.
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Umum2 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Umum4 minggu ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Lifestyle3 minggu ago
Majalengka Gelar Program Makan Bergizi Gratis Perdana di Empat Sekolah
- Budaya2 bulan ago
Tiga Bangunan Bersejarah di Indramayu Bakal Ditetapkan Obyek Cagar Budaya