Connect with us

Ekbis

Warga Indramayu Diminta Tak Panic Buying Terhadap Gerakan Pangan Murah

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Melalui rapat koordinasi di Ruang Ki Tinggil Setda Kabupaten Indramayu, Pemkab Indramayu berencana menggelar Gerakan Pangan Murah guna mengendalikan laju inflasi daerah, Senin (19/02).

Sekda Indramayu Aep Surahman menjelaskan Gerakan Pangan Murah merupakan upaya menstabilkan harga bahan pokok guna meringankan beban masyarakat.

“Terutama beras yang saat ini cukup melonjak harganya,” ungkapnya saat memimpin rapat.

Gerakan Pangan Murah yang melibatkan stakeholder terkait seperti Bulog itu di harapkan dapat menekan kenaikan harga menjelang Bulan Ramadan dan Idul Fitri.

Sementara itu, Plt. Kepala DKPP Indramayu Sugeng Heryanto memaparkan Gerakan Pangan Murah akan di gelar pada 21 Februari hingga 4 Maret.

Advertisement

Gerakan Pangan Murah berlangsung di 31 kecamatan secara bergiliran dengan menghadirkan beberapa komoditas pangan seperti beras gula, dan minyak.

“Beberapa komoditas yang di jual seperti beras dengan kisaran harga 10.900/kg, gula pasir 17.000/kg serta minyak goreng dengan kisaran harga 14.600/liter,” ungkapnya.

Sugeng berharap stakeholder kecamatan dapat memberikan dukungan guna suksesnya penyelenggaraan pasar murah tersebut.

Informasi lebih lanjut, masyarakat dapat menghubungi kecamatan masing-masing mengenai pembagian jadwal serta teknis penyelenggaraan kegiatan.

Ia juga berpesan supaya masyarakat tidak panic buying dengan adanya Gerakan Pangan Murah dan bijak membeli barang sesuai kebutuhan. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend