Umum
Sah! Pisang Apuy dan Bawang Putih Nunuk Resmi Milik Majalengka
CIAYUMAJAKUNING.ID – Program ‘Jaksa Menyapa’ di gelar Kejari Majalengka dalam talkshow di radio Radika FM Kabupaten Majalengka dengan tema ‘Hak Kekayaan Intelektual’ (HAKI) dengan menghadirkan narasumber Kajari Majalengka Wawan Kustiawan, Kamis (04/07).
Kajari Majalengka hadir mendampingi Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi dan Kadiskominfo dan Kepala DKP3 Majalengka.
‘Jaksa Menyapa’ merupakan salah satu program Kejari Majalengka dalam mensosialisasikan program kejaksaan yang berkolaborasi dengan berbagai pihak.
“Kali ini kita berkolaborasi dengan Pj Bupati Majalengka karena telah mendaftarkan varietas lokal pertanian yaitu pisang apuy dan bawang putih nunuk,” ujarnya.
HKI, kata Wawan, di definisikan sebagai hak memperoleh perlindungan secara hukum atas kekayaan intelektual sesuai dengan perundang-undangan HKI.
Seperti UU Hak Cipta, paten, desain industri, rahasia dagang, varietas tanaman, sirkuit terpadu dan merek.
Manfaat dari HAKI yakni sebagai perlindungan hukum terhadap pencipta dan karyanya sebagai bentuk antisipasi mecegah adanya pelanggaran.
“Serta meningkatkan kompetisi, memperluas pangsa pasar dan memiliki hak monopoli, ” sambungnya.
Sementara itu, Pj Bupati Dedi menilai, pProgram ‘Jaksa Menyapa’ ini bisa mendekatkan kejaksaan dengan masyarakat.
Ia menuturkan pihaknya telah mendaftarkan HAKI pisang apuy dan Bawang Putih ke Kementan di Daftar Umum PVT sebagai varietas lokal Majalengka.
“Alhamdulillah, kini Pisang Apuy dan Bawang Putuh Nunuk resmi menjadi milik masyarakat Majalengka,” ujar Dedi.
Pendaftaran ini, kata Dedi, bisa mendongkrak komoditas yang di hasilkan Majalengka.
Selain itu, terdaftarnya pisang apuy dan bawang putih nunuk sebagai varietas lokal dapat memaksimalkan produksi pertanian Majalengka.
Pemkab Majalengka juga pernah mendaftarkan Hak Paten terhadap buah mangga Gedong Gincu ke Kementan pada 19 Januari 1995. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Budaya11 bulan agoTradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
-
Umum9 bulan agoIstimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
-
Umum12 bulan agoAgha Setia Putra Gantikan Hesekiel Sijabat Jadi Kepala ATR/BPN Kabupaten Cirebon
