Ekbis
Targetkan PJU di 1.646 Titik pada 2024, Dishub Indramayu: Baru Terpasang 270 Lampu

CIAYUMAJAKUNING.ID – Guna mengurangi tingkat kecelakaan lalu lintas, Dishub Indramayu menargetkan pemasangan Penerangan Jalan Umum (PJU) sebanyak 1.646 titik pada tahun 2024 dan sudah terpasang sebanyak 270 titik.
Kabid Prasarana Dishub Indramayu Yudi Krisnawan mengatakan masih ada 1.376 titik lagi yang harus terpasang sampai dengan akhir tahun.
“270 titik yang sudah terpasang itu berasal dari APBDes sebanyak 60 titik dan APBD sebanyak 210 titik,” terangnya, Selasa (23/07).
Total pemasangan PJU berasal dari dana APBDes sebanyak 60 titik, APBD 1.307 titik dan Banprov sebanyak 279 titik.
Menurut Yudi, pemasangan PJU guna mempermudah pengguna jalan terutama pada malam hari.
“Fungsi utama PJU adalah memberikan pencahayaan bagi pengguna jalan sehingga mereka merasa aman dalam melakukan aktivitas perjalanan,” katanya.
Berdasarkan data, sejak tahun 2021-2023 sebanyak 3.247 lampu PJU telah terpasang di berbagai wilayah di Kabupaten Indramayu.
Toyib (22), warga Desa Cikedung Lor mengatakan kini ruas jalan Cikedung Lor–Mundakjaya lebih terang usai di pasang JPU.
“Kalau jalan malam sekarang sudah tidak takut lagi karena sudah terang benderang,” ungkapnya.
Toyib berharap pemasangan JPU itu juga di barengi dengan adanya pemeliharaan
“Yaa kalau bisa mah harus ada pemeliharaan juga sehingga kalau ada yang rusak bisa segera di beresi engga nunggu lama lagi,” pintanya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Umum2 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Umum4 minggu ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Budaya2 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad