Lifestyle
DPMD Jabar Lakukan Klarifikasi Lomba Posyandu ke Kota Cirebon

CIAYUMAJAKUNING.ID – Pj Wali Kota Cirebon Agus Mulyadi di dampingi Pj Ketua PKK Kota Cirebon NR Madyawati menerima kunjungan DPMD Jabar yang melakukan klarifikasi lapangan lomba posyandu tingkat provinsi, Selasa (06/08).
Pj Wali Kota Agus menyampaikan kehadiran tim dari DPMD Jabar memotivasi kinerja Kelompok Kerja Operasional (Pokjanal) Posyandu di Kota Cirebon.
“Sehingga dapat berkontribusi terhadap pembangunan, khususnya dalam peningkatan layanan dasar,” ujarnya di di Balai Kota.
Ia pun mengapresiasi kinerja seluruh perangkat daerah dan warga yang menunjukkan dedikasi, komitmen dan kontribusi dalam menyukseskan kegiatan Posyandu.
Sementara itu, Tim Klarifikasi Lapangan Lomba Posyandu Bayu Rukmana mengatakan penilaian lomba posyandu merupakan bentuk evaluasi dari Pemprov Jabar.
“Cirebon kota terakhir yang kami nilai, kami ingin klarifikasi dan melihat secara real di lapangan tentang pelayanan posyandu,” ujarnya.
Bayu menambahkan penilaian posyandu di lakukan mulai dari pokjanal kota, kecamatan, kelurahan, hingga posyandunya langsung.
“Mendapatkan juara adalah bonus yang terpenting adalah pelayanan kepada masyarakat,” katanya.
Bayu mengatakan posyandu kini di naikkan levelnya menjadi Posyandu Center of Excellence (CoE) yakni posyandu yang telah menjalani pembinaan khusus.
Baik secara administrasi maupun pelayanan yang sesuai dengan panduan Kementerian Kesehatan RI.
Posyandu CoE tak hanya melayani kesehatan balita, lansia dan menjalankan fungsi edukasi, ekonomi serta lingkungan.
Level ini juga menyediakan pelayanan menyeluruh yang di mulai dari remaja usia subur hingga lansia.
“Posyandu CoE menyentuh semua aspek mulai dari kemiskinan hingga persoalan stunting dan melibatkan seluruh perangkat daerah,” ucapnya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya4 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia