Connect with us

Umum

ASN Kuningan Raih Penghargaan Anugerah PNS Berprestasi Jabar 2024

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Sejumlah penghargaan di raih ASN Kuningan pada ajang Anugerah PNS Berprestasi Jawa Barat (Jabar) 2024 di Trans Convention Centre 2, The Trans Luxury Hotel Bandung, Selasa (03/12).

Adapun penghargaan yang di raih PNS Kuningan antara lain Juara 1 Kategori Inspiratif yang di raih oleh Yoyon Suryono sebagai staf Satpol PP.

Serta juara 3 untuk kategori yang sama yang di raih Yono Rahmansah, Camat Cigugur.

Kadisdik Kuningan Uu Kusmana juga masuk finalis kategori nominasi Inovatif.

Serta Analisis Kebijakan Ahli Muda pada bagian tata Pemerintahan Erik Diyan Nurdiansyah yang masuk finalis The Future Leader.

Advertisement

Ajang ini bertujuan untuk memberikan apresiasi atas prestasi dan kinerja ASN dalam bentuk cipta karsa, karya/inovasi.

Pj Bupati Kuningan Agus Toyib yang hadir dalam acara mengatakan melalui penghargaan ini menjadi motivasi untuk PNS di Kuningan.

“Tingkatkan pelayanan terhadap masyarakat dan layani dengan setulus hati,” pintanya.

Sementara itu, Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin menyampaikan, penghargaan ini untuk kita semua yang telah bekerjasama, berkolaborasi dan berproses.

“Tingkatkan apa yang sudah di capai hari ini, jangan lupakan tim yang telah bekerja keras sehingga kita mendapatkan penghargaan hari ini,” pungkasnya. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend