Umum
Banjir Rendam Ratusan Hektare Sawah dan Rumah di Desa Bayalangu Kidul
CIAYUMAJAKUNING.ID – Ratusan hektare sawah, rumah warga, serta fasilitas umum di Desa Bayalangu Kidul, Kecamatan Gegesik, Kabupaten Cirebon, terendam banjir setelah hujan deras mengguyur sejak Rabu (15/1). Dampak banjir ini melumpuhkan aktivitas warga, termasuk kegiatan belajar-mengajar di sekolah yang terpaksa diliburkan.
Kepala Desa Bayalangu Kidul, Sugiarto, menyebutkan bahwa banjir terjadi akibat meluapnya sungai di sekitar desa, yang diperparah oleh sedimentasi parah pada sungai tersebut.
“Kondisi kali yang mengalami sedimentasi membuatnya tidak mampu menampung debit air saat hujan deras,” ujar Sugiarto, Kamis (16/1/2025).
Akibatnya, sekitar 100 hektare sawah terendam air, memaksa para petani menunda masa tanam. Bahkan, benih padi yang sudah disemai terancam mati jika banjir tidak segera surut. Jika hal ini terjadi, petani harus melakukan penyemaian ulang yang akan mengakibatkan musim tanam mundur hingga satu bulan.
“Kalau persemaian sampai mati, harus diulang, dan tanam padi akan mundur sebulan lagi,” jelasnya.
Tidak hanya berdampak pada sektor pertanian, banjir juga memutus akses jalan utama desa, menghambat mobilitas warga. Sekolah Dasar Negeri 1 Bayalangu Kidul juga terpaksa meliburkan siswa karena bangunan sekolah terendam banjir.
“Kami khawatir banjir susulan akan terjadi jika hujan deras kembali turun, mengingat sungai tidak lagi mampu menampung debit air,” tambah Sugiarto.
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- Budaya4 minggu ago
Tiga Bangunan Bersejarah di Indramayu Bakal Ditetapkan Obyek Cagar Budaya
- Umum1 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya1 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Umum4 minggu ago
Banyak Buruh Pabrik di Majalengka yang Hanya Tempuh Pendidikan Hingga SMP