Umum
Kuningan Gelar Rakerda PGM Periode Kepengurusan 2024-2029

CIAYUMAJAKUNING.ID – Pj Bupati Kuningan Agus Toyib membuka Rapat Kerja Daerah Perkumpulan Guru Madrasah (Rakerda PGM) Indonesia Kabupaten Kuningan periode kepengurusan 2024-2029 di Grand Cordela Hotel Kuningan, Kamis (16/01).
Keberadaan PGM di Kuningan bertujuan guna tercapainya mutu pendidikan dan visi-misi terutama terwujudnya masyarakat yang agamis.
“PGM sebagai wadah untuk memberikan motivasi bagi para guru di Kuningan mulai dari tingkat MI hingga MA,” ucap Pj Agus Toyib.
Selain itu juga untuk membantu Pemkab Kuningan dalam menciptakan generasi yang lebih unggul baik akademik maupun akhlak.
Tujuan dari di gelarnya rakerda yakni untuk membangun sinergi dan kolaborasi antara Pemerintah Daerah, Madrasah dan Dinas Pendidikan.
“Dengan adanya kolaborasi yang baik di harapkan pelayanan pendidikan di Kabupaten Kuningan lebih baik lagi,” tambahnya
Agus Toyib berpesan supaya para guru senantiasa mengembangkan kapasitas diri sebagai seorang pendidik.
Pasalnya anak-anak sekarang sudah luar biasa dalam mengakses informasi daripada para orang tua.
“Oleh karenanya, kita harus senantiasa dapat lebih berkembang mengikuti kondisi zaman yang serba dinamis ini,” pungkasnya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Umum2 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Umum4 minggu ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Budaya2 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Lifestyle4 minggu ago
Majalengka Gelar Program Makan Bergizi Gratis Perdana di Empat Sekolah