Umum
Perbaiki Masjid Islamic Center Indramayu Butuh Anggaran Rp95 Miliar

CIAYUMAJAKUNING.ID – Setidaknya butuh anggaran sebesar Rp95 miliar guna memperbaiki beberapa bagian gedung yang mengalami kerusakan di Masjid Islamic Center Syekh Abdul Manan, Kabupaten Indramayu.
Hal tersebut terungakp saat Wakil Bupati Indramayu Syaefudin meninjau langsung Masjid Islamic Center Indramayu, Rabu (05/03).
Berdasarkan hasil survei yang di lakukan DPUPR Indramayu, Masjid Islamic Center mengalami kerusakan pada bangunan utama.
Kerusakan juga terjadi pada 4 menara, bangunan sayap kanan dan kiri, serta selasar.
Bahkan 1 menara pada tahun 2020 lalu sudah roboh akibat hujan besar.
Wabup Syaefudin mengatakan masjid yang menjadi kebanggaan masyarakat Indramayu ini harus segera di lakukan perbaikan.
“Agar makin nyaman untuk beribadah, yang rusak-rusak segera kita bereskan sembari kita siapkan dan cari anggarannya,” katanya.
Keberadaan Masjid Islamic Center sangat strategis karena berada di lintasan pintu masuk Kota Indramayu.
Selain jadi tempat ibadah, Islamic Center tersebut juga di gunakan sebagai syiar islam, pendidikan dan pengembangan ekonomi.
“Dengan rencana anggaran cukup besar kita harap tidak hanya mengandalkan dari APBD namun kita bisa kerja sama dengan berbagai pihak,” tambah Syaefudin. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum3 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum4 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya5 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia