Connect with us

Teknologi

Dongkrak Indeks Pembangunan, Diskominfo Majalengka Gelar Pelatihan Romantik

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.IDDiskominfo Majalengka melaksanakan pelatihan Rekomendasi Kegiatan Statistik (Romantik) dan Metadata yang melibatkan seluruh OPD Pemkab Majalengka bertempat di ruang rapat kantor dinas pada tanggal 15 hingga 17 April.

Pelatihan di pimpin oleh Kabid Statistik Sektoral dan Persandian Indra Budhiman Diskominfo Majalengka selaku Wali Data Kabupaten Majalengka.

Hadir sebagai narasumber Aef Saefudin, Hujaji dan Rizas dari BPS Majalengka selaku Pembina Data.

BPS Majalengka memberikan pendampingan pelatihan aplikasi sistem informasi Romantik kepada 28 OPD di lingkup Pemkab Majalengka.

Pembinaan bertujuan menyusun rekomendasi statistik sektoral guna efisiensi dan efektifitas kegiatan dengan melampirkan metadata.

Advertisement

Sehingga kegiatan statistik akurat, absah dan terhindar dari duplikasi data karena metadata merupakan bentuk informasi detail terkait data.

Idealnya susunan rancangan rekomendasi kegiatan statistik tersebut di lakukan pada awal tahun sebagai tahap perencanaan.

Atau bisa pada akhir tahun untuk kegiatan tahun berikutnya.

Susunan bisa di ajukan ke BPS dengan cara mengupload berkas rancangan metadata ke aplikasi romantik.

Selanjutnya berkas rancangan di veririfikasi oleh Diskominfo Majalengka, di koreksi, dan di setujui oleh BPS.

Advertisement

Acara ini turut menekankan pentingnya pemahaman bersama mengenai tata kelola statistik yang di atur dalam Perpres Nomor 39 Tahun 2019.

Dengan adanya regulasi itu,  pengelolaan statistik sektoral di Majalengka di harapkan lebih efektif, efisien dan berkelanjutan.

Serta mendukung pengambilan kebijakan yang berbasis data yang lebih baik.

Kegiatan ini mendukung perwujudan dan pengembangan sistem statistik nasional serta implementasi Satu Data Indonesia.

Supaya penyelenggara kegiatan statistik sektoral di Majalengka dapat memanfaatkan sumber daya yang tersedia secara optimal.

Advertisement

Sehingga dapat mendongkrak penilaian Evaluasi Penyelenggaraan Statistik Sektoral (EPSS).

Untuk di ketahui, Indeks Pembangunan Statistik (IPS) Majalengka pada tahun 2023 adalah 2,60 dan di 2024 adalah 2,75 dengan kategori ‘Baik’. ***

Continue Reading

Yang Lagi Trend