Lifestyle
Pj Bupati Kuningan Terima Penghargaan dari KLHK pada Ajang Piala Adipura 2023
CIAYUMAJAKUNING.ID – Di nilai berprestasi dalam pengelolaan sampah dan ruang terbuka hijau, KLHK memberikan Kabupaten Kuningan penghargaan pada ajang Piala Adipura 2023, Selasa (05/03).
Sertifitkat penghargaan di terima langsung oleh Pj Bupati Kuningan R Iip Hidajat di Gedung Manggala Warnabakti, Jakarta Pusat.
Hadir dalam kesempatan, Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin dan Menteri LHK Siti Nurbaya.
Selain itu, KLH juga memberikan penghargaan Adipura pada 50 Kabupaten/Kota lainnya karena telah berupaya mengelola sampah dari sumbernya.
Pada kesempatan yang sama, juga di berikan beberapa jenis penghargaan dengan total 106 Kabupaten/Kota.
Menteri Siti menjelaskan Adipura 2023 mengalami peningkatan jumlah daerah yang menerima sebesar 32,5 persen dari tahun sebelumnya.
“Kami telah melaksanakan pemantauan lapangan terhadap 259 kabupaten/kota se-Indonesia atau kira-kira 50,39 persen dari 514 kabupaten/kota di Indonesia,” ujarnya.
Sementara itu, Wapres Ma’ruf Amin mengatakan Penghargaan Adipura 2023 menjadi representasi kesungguhan dalam mengatasi persoalan lingkungan.
“Juga persoalan sampah dan ruang terbuka hijau pada khususnya,” katanya.
Ma’ruf berharap penghargaan in dapat memicu semangat mengatasi persoalan sampah di masing-masing wilayah dan mampu bersaing secara global.
“Saya harap program ini dapat di perkaya dengan ragam inovasi sehingga mampu menyesuaikan dengan dinamika zaman dan arah kebijakan,” ujarnya.
Pj Bupati Iip menuturkan penghargaan di terima buah kerja keras yang di lakukan para petugas kebersihan, masyarakat, komunitas dan berbagai gerakan kebersihan.
“Kita pacu supaya raihan ini menjadi motivasi bagi kita untuk bekerja lebih semangat lagi menciptakan Kuningan yang semakin asri dan bersih,” katanya. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
