Ikon Kuningan Jadi Logo Resmi PNS Berprestasi Jabar 2025

0
101

CIAYUMAJAKUNING.ID – Ajang PNS Berprestasi Jabar 2025 terasa lebih istimewa bagi Kabupaten Kuningan. Pasalnya selain meraih juara II kategori Inspiratif, logo Kuningan menjadi logo resmi PNS Berprestasi Jabar 2025.

Penggunaan unsur logo kuda jantan dan bokor emas ini merupakan bentuk apresiasi.

Pada ajang tahun sebelumnya, Kuningan berhasil menjadi kabupaten/kota dengan wakil terbanyak yang mencapai final.

Yaitu sebanyak empat orang dengan dua di antaranya menjadi juara I dan juara III kategori Inspiratif.

Pada penyelenggaran PNS Beprestasi Jabar 2025, Kuningan kembali mengirimkan tujuh perwakilannya.

Penghargaan di anugerahkan pada Heni Entin Sulastri, guru SDN 4 Awirarangan, Kuningan.

Dengan karyanya ‘Membangun Anak Berkarakter Tangguh Sejak Dini Melalui Beladiri Karate Pada Dojo Sekolah Karate Kuningan (SKK)”.

Heni di anugerahi Juara II kategori Inspiratif Jumat (18/11) di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Bandung.

Ajang itu juga di rangkai dengan acara Abdi Nagari Menyulam Hari yang di hadiri Gubernur dan Wagub Jabar.

Selain piala Adigama dan piagam, Heni juga memperoleh uang penghargaan sebesar Rp 25 juta.

Pada kesempatan yang sama, Bupati Kuningan Dian Rachmat Yanuar juga memperoleh penghargaan.

Ia menjadi salah satu penyelenggara PNS Berprestasi terbaik bersama sembilan kepala daerah lainnya. ***