Teknologi
Bapenda Jabar Siapkan Sistem Integritas Data via Aplikasi MyPertamina
CIAYUMAJAKUNING.ID – Sebagai langkah strategis berkaitan penyesuaian harga Bahan Bakar Minyak (BBM), sistem integritas data dengan PT Pertamina tengah dipersiapkan Badan Pendapatan Daerah Jawa Barat (Bapenda Jabar) melalui aplikasi MyPertamina.
Menurut Kepala Bapenda Jabar Dedi Taufik, pihaknya berencana melakukan integrasi aplikasi MyPertamina dengan aplikasi Bapenda terkait data wajib pajak yang nantinya berhubungan dengan konsumsi BBM bersubsidi.
“Penyempurnaan pendataan kendaraan terus dilakukan melalui aplikasi bernama Sambara,” ucapnya, Senin (12/09).
Dedi menambahkan, seiring dengan kenaikan BBM yang sudah diputuskan pemerintah, integrasi data bisa dilakukan dengan aplikasi milik Pertamina bernama MyPertamina.
“Jadi untuk mobil atau motor yang kategori mewah tidak bisa mengisi BBM yang murah. Tujuannya agar semua tepat sasaran,” tuturnya.
Pembahasan mengenai hal tersebut, kata Dedi, sudah berlangsung, salah satunya melalui Focus Group Discussion (FGD) yang dilaksanakan oleh Polda Jabar melalui Direktorat Intelkam beberapa waktu lalu untuk menyamakan persepsi terkait kenaikan harga BBM.
“FGD ini sekaligus sebagai ajang sosialisasi pengalihan subsidi BBM ke bantalan sosial. Kami hadir dan dari pihak Pertamina juga sudah hadir,” jelas dia.
Untuk realisasinya, imbuh Dedi, mudah-mudahan bisa berlangsung secepatnya sebab integrasi data memang perlu waktu.
“Tapi intinya ini bentuk komitmen kami bahwa program pemerintah bisa tepat sasaran dengan maksimal,” tutupnya. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar