Connect with us

Umum

Hari Kunjungan Perpustakaan, Disdukcapil Indramayu Beri Layanan Adminduk Gratis

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.ID – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Indramayu memberikan pelayanan administrasi kependudukan (adminduk) secara gratis dengan sistem jemput bola pada peringatan Hari Kunjungan Perpustakaan.

Layanan adminduk gratis tersebut di lakukan di Halaman Kantor Dinas Perpustakaan dan Arsip (DPA) Indramayu.

Tohir, salah satu warga yang datang mengajukan permohonan administrasi kependudukan (adminduk) mengaku senang karena memperoleh pelayanan yang cepat dan efesien.

“Ada sedikit kesalahan nama pada akta kelahiran anak saya,” katanya, Kamis (14/09).

Tohir mengaku sebelumnya sudah mendatangi kantor kecamatan untuk mengajukan permohonan adminduk.

Advertisement

“Namun saya di arahkan kesini. jadi ya saya kesini.” imbuhnya.

Ada pun layanan adminduk gratis Disdukcapil Indramayu mencakup Akta Kelahiran, Akta Kematian, KIA dan e-KTP.

Beberapa remaja juga tampak turut mendapatkan layanan adminduk salah satunya seperti e-KTP.

Mereka mengurus e-KTP sebagai syarat wajib pemilih pemula pada gelaran Pemilu 2024. ***

Advertisement
Continue Reading

Yang Lagi Trend