https://ciayumajakuning.id
No Result
View All Result
Senin, 27 Maret 2023
  • Umum
  • Seni & Budaya
  • Pariwisata
  • Kuliner
  • Ekbis
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Cek Fakta
Informasi Seputar Cirebon Raya
No Result
View All Result
Home Teknologi

Tujuh Juta Serangan Siber Incar Kartu Kredit Orang Tua Melalui Gim Populer

by Sudastika
8 Maret 2023
in Teknologi
Tujuh Juta Serangan Siber Incar Kartu Kredit Orang Tua Melalui Gim Populer

Ilustrasi anak kecil bermain ponsel. (pixabay)

Share on FacebookShare on TwitterShare on Whatsapp

BacaJuga

Kiat Jitu Efektifkan Fitur WhatsApp Saat Ramadan

Gaet Influencer, Arkadia Digital Media Luncurkan Platform Nexus Creator Hub

Video Penemuan Korban Kebakaran Pabrik Busa di Arjawinangun Dipastikan Hoaks

376 Desa di Kabupaten Kuningan Ikuti Bimtek Pengelolaan Perpustakaan Digital

CIAYUMAJAKUNING.ID – Sepanjang tahun 2022, Kaspersky menemukan terdapat lebih dari 7 juta serangan siber yang menargetkan para pemain gim atau gamer muda pada rentang usia 3-16 tahun.

Pakar keamanan Kaspersky Vasily M. Kolesnikov mengatakan serangan siber itu mengeksploitasi berbagai judul gim populer dan kemungkinan target adalah mencapai perangkat ponsel milik orang tua.

“Mereka menganggap anak remaja memiliki sedikit bahkan tidak memiliki pengalaman tentang jebakan penjahat siber dan mudah tertipu,” katanya melalui keterangan resmi, Jumat (03/03).

Anak-anak di usia ini kebanyakan tidak memiliki komputer sendiri sehingga bermain dari perangkat orang tua.

Kemungkinan besar mereka mengincar data kartu kredit dan kredensial para orang tua.

Menurut laporan ‘The Dark Side of Kids Virtual Gaming Worlds’, risiko gamer muda dan fokus serangan pada kelompok usia ini meningkat sebesar 57 persen di bandingkan tahun 2021.

Statistik Kaspersky mendata, halaman phishing yang di gunakan oleh penjahat siber menargetkan gamer muda dengan kebanyakan meniru Roblox, Minecraft, Fortnite, dan Apex Legends.

Secara total, lebih dari 878.000 halaman phishing di buat untuk keempat gim tersebuGimt pada tahun 2022.

Sebanyak 232.735 pemain menemukan hampir 40.000 file termasuk malware dan aplikasi yang berpotensi berbahaya dan di samarkan.

Di Indonesia, pengguna yang terkena dampak mencapai 1.279 dengan 11.294 kasus infeksi terdeteksi selama tahun 2022.

Temuan lainnya dalam laporan adalah Minecraft dan Roblox jadi judul gim paling populer yang di eksploitasi.

Poppy Playtime dan Toca Life World yang di rancang untuk anak usia 3-8 tahun juga menempati peringkat teratas.

Kaspersky merekomendasikan orang tua untuk menunjukkan ketertarikan pada aktivitas online anak lalu mempelajari bersama praktik aman saat online.

Orang tua juga dapat menggunakan aplikasi kontrol orang tua.

Namun sebelum itu, pastikan telah mendiskusikan hal ini dengan anak dan jelaskan cara kerjanya. ***

Tags: Anak KecilCiayumajakuningGame OnlineKasperskyKejahatan Siber

Related Posts

Kiat Jitu Efektifkan Fitur WhatsApp Saat Ramadan

Kiat Jitu Efektifkan Fitur WhatsApp Saat Ramadan

25 Maret 2023
Gaet Influencer, Arkadia Digital Media Luncurkan Platform Nexus Creator Hub

Gaet Influencer, Arkadia Digital Media Luncurkan Platform Nexus Creator Hub

14 Maret 2023
Polresta Cirebon Bekuk Peracik Sediaan Farmasi Tanpa Izin Usai Ringkus Pengedarnya di Gebang

Video Penemuan Korban Kebakaran Pabrik Busa di Arjawinangun Dipastikan Hoaks

3 Maret 2023
Sukses Tekan Angka Stunting, DPRD Kota Cirebon Minta Pemkot Prioritaskan DP3APPKB

376 Desa di Kabupaten Kuningan Ikuti Bimtek Pengelolaan Perpustakaan Digital

28 Februari 2023
Galih eSport Tournament

Ribuan Peserta Antusias Ikuti Galih eSport Tournament Majalengka

26 Februari 2023
Tiktok Bakal Bisa Dinikmati via LG Smart TV dengan Layar Lebih Besar

Tiktok Bakal Bisa Dinikmati via LG Smart TV dengan Layar Lebih Besar

25 Februari 2023
  • Nama Pejabat Cirebon 2023

    Berikut Daftar Nama Eselon II Pemkab Cirebon Pada Rotasi 2023

    7 shares
    Share 3 Tweet 2
  • Politisi Golkar Dedi Mulyadi Tawarkan Pekerjaan Ini Kepada Sabil

    5 shares
    Share 2 Tweet 1
  • Pertama di Indonesia Klinik Serasa Hotel Hanya Ada di SM Pratama

    4 shares
    Share 2 Tweet 1
  • Ini Rahasia Aroma Khas Tahu Gejrot Asli Ciledug Cirebon

    3 shares
    Share 1 Tweet 1
  • Lirik Lagu Tarling Cirebonan Dian Anic Batur Kesepian Dan Terjemahan

    4 shares
    Share 2 Tweet 1
ExtraBed.id
ExtraBed.id

Redaksi | Tentang Kami | Pedoman Media Siber

Partner

© 2020 ciayumajakuning.id - PT. Sonde Mitra Utama
No Result
View All Result
  • Umum
  • Seni & Budaya
  • Pariwisata
  • Kuliner
  • Ekbis
  • Teknologi
  • Lifestyle
  • Cek Fakta

© 2020 ciayumajakuning.id