Ekbis
Panen Raya Tiba, Bulog Cirebon Mulai Serap Beras Petani
CIAYUMAJAKUNING.ID – Sejumlah wilayah di kerja Bulog Cirebon yakni Kabupaten/Kota Cirebon, Majalengka dan Kuningan sudah memasuki masa panen raya.
Untuk itu, Bulog Cirebon mulai melakukan penyerapan beras milik petani dengan harga yang telah di sesuaikan oleh pemerintah.
“Mulai hari ini sudah ada beras petani yang masuk ke gudang, dan jumlahnya ada 200 ton,” kata Wakil Pimpinan Perum Bulog Cirebon Rizki Abdullah, Selasa (14/03).
Saa ini, lanjutnya, Bulog Cirebon memang tengah gencar melakukan operasi pasar beras murah.
Namun pihaknya tetap menyerap beras petani, apalagi sudah masuk musim panen.
Meskipun jumlah lahan pertanian yang sudah masuk masa panen belum terlalu banyak, namun dalam rangka mengamankan stok, maka Bulog Cirebon melakukan penyerapan.
Rizki mengatakan, harga beras petani yang di beli oleh Bulog Cirebon yaitu Rp9.950 seusai dengan keputusan Badan Pangan Nasional (Bapanas), namun itu masih fleksibel.
“Penyerapan pakai fleksibilitas, kalau untuk sekarang masih belum maksimal, karena harga di pasaran masih tinggi,” tuturnya.
Bulog Cirebon akan terus melakukan penyerapan terutama ketika terjadi harga beras di tingkat petani mengalami penurunan harga.
Dari 10 gudang Bulog Cirebon, kata Rizky, rerata dalam kondisi kosong,
Ia berharap 10 gudang tersebut dapat terisi maksimal pada tahun 2023 agar cadangan pangan juga bisa terjaga.
“Kami diperbolehkan untuk melakukan penyerapan sebanyak mungkin, tapi yang terpenting gudang bisa menampung,” pungkas Rizky. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar