CIAYUMAJAKUNING.ID: Sedulur Gibran Cirebon mendeklarasikan dukungan kepada Gibran Rakabuming Raka untuk menjadi calon wakil presiden (Cawapres) mendampingi Ketua Umum Gerindra, Prabowo Subianto pada Pilpres 2024.
Koordinator Relawan Gibran Ciayumajakuning, Mohamad Bisri Robis mengatakan dukungan pada Gibran dari berbagai lapisan masyarakat Cirebon membuktikan jika akar rumput yaitu masyarakat bawah menginginkan Walikota Solo tersebut menjadi cawapres.
“Kami berharap dengan deklarasi sedulur Gibran Cirebon, Mahkamah Konstitusi (MK) mengabulkan uji batas usia minimum Capres Cawapres menjadi 35 tahun,” kata Mohamad Bisri Robis usai Deklarasi Sedulur Gibran Cirebon di bilangan jalan Cipeujeh Kamarang Kabupaten Cirebon, Sabtu (14/10).
Bisri menegaskan Gibran yang saat ini menjadi Walikota Solo, apa salahnya pemimpin muda yang sudah terbukti sukses membawa Kota Solo maju untuk dijadikan pemimpin muda menjadi calon wakil presiden bersama Prabowo.
“Kami masyarakat Cirebon butuh pemimpin muda untuk Indonesia maju kedepan,” singkatnya.
Sementara, Ketua Sedulur Gibran Cirebon, Lili Mashuri mengaku banyak teman dari berbagai wilayah tetangga, yang Kuningan, Indramayu, Majalengka dan Kota Cirebon mengerucut mendukung Gibran menjadi Calon Wakil Presiden.
“Deklarasi dukungan Sedulur Gibran Cirebon juga mendoakan agar Mahkamah Konstitusi meloloskan usia minimal 35 tahun Capres Cawapres,” tutupnya.