Lifestyle
Usai Dilantik, PKK Kuningan Diminta Ikut Berperan Cegah Bullying dan Stunting
CIAYUMAJAKUNING.ID – Usai di lantik di Pendopo Kuningan, kepengurusan PKK Kuningan masa bakti 2023-2024 di minta turut berperan dalam penanggulangan stunting, bullying, kemiskinan dan pengangguran, Kamis (21/03).
Permintaan itu di sampaikan Pj Ketua PKK Kuningan Susi Widyawati usai PKK Kuningan masa bakti 2023-2024 di lantik oleh Pj Bupati Kuningan R Iip Hidajat.
“Semoga dapat bersinergi dengan OPD dalam penanggulangan stunting, bullying, kemiskinan dan pengangguran melalui beberapa program” ujarnya.
Sementara itu, Pj Bupati Iip mengatakan pelantikan ini merupakan manifestasi sinergi tata kelola pemerintahan dan pemberdayaan masyarakat.
“PKK merupakan gerakan yang d ikelola dengan prinsip dari, oleh dan untuk masyarakat,” tuturnya.
PKK, sambung Iip, merupakan bagian integral dari Pemkab yang mengakar mulai dari kabupaten, lecamatan, desa hingga RT.RW.
“Hal ini efektif untuk menggalang kesejahteraan masyarakat,” imbuhnya.
Iip berharap PKK Kuningan dapat membantu Pemkab dalam persoalan mulai dari kesejahteraan, bullying hingga stunting.
Usai pelantikan, acara dilanjutkan dengan menggelar rapat perdana dan berharap dapat menjadi momentum mewujudkan pemberdayaan kesejahteraan keluarga. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar