Umum
Banjir, Warga Desa Sumuradem Sukra Indramayu Terima Bantuan Sembako

CIAYUMAJAKUNING.ID – Warga Blok Kalen Tengah Lor dan Kidul Desa Sumuradem, Kecamatan Sukra, Kabupaten Indramayu menerima bantuan dari Pemkab Indramayu usai wilayahnya di terjang banjir, Kamis (06/02).
Banjir di desa tersebut terjadi akibat curah hujan yang tinggi dan cuaca ekstrem dalam beberapa hari.
Bantuan yang di berikan yakni berupa paket sembako dengan jumlah total mencapai 139 paket.
Sebanyak 97 KK yang terdampak banjir menerima paket sedangkan 42 paket sisanya di siapkan sebagai cadangan untuk kebutuhan mendesak.
Camat Sukra Bagus Asep Trisnadi menjelaskan banjir terjadi akibat meluapnya Kali Kalen Tengah.
Volume air di sungai tersebut meningkat tajam yang di sebabkan curah hujan tinggi dan peningkatan volume air dari hulu.
Menurutnya air menggenangi sekitar 97 rumah warga di Blok Kalen Tengah Lor dan Kidul dengan ketinggian air sekitar 10 cm.
“Untuk kondisi jalanan air bahkan mencapai ketinggian 50 cm,” sambung Camat Bagus.
Meski sempat menggenangi permukiman, banjir berangsur surut dan keadaan kembali normal.
Selain itu, kondisi lahan persawahan seluas 410 hektar yang ada di Desa Sumuradem juga di pastikan aman.
Hal tersebut di karenakan proses penanaman padi belum di mulai dan masih dalam tahap penyemaian benih.
Ia menekankan pihaknya akan terus melakukan berbagai langkah untuk menjaga kesiapsiagaan di beberapa daerah yang rawan banjir. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- Lirik Lagu2 tahun ago
Lirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Kuliner5 tahun ago
Menyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
- Teknologi2 tahun ago
Download TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
- Umum2 bulan ago
Istimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
- Umum3 bulan ago
BBGP Jabar Gelar Program Kareta Sobat di Gedung Linggarjati Kuningan
- Budaya3 bulan ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia