Connect with us

    Ekbis

    Bandara Kertajati Punya Potensi Besar yang Bisa Dikembangkan Kata Investor Asal India

    Published

    on

    CIAYUMAJAKUNING.ID – Sebagai salah satu calon investor, salah satu perusahaan asal Negeri Bollywood India mengunjungi PT Bandara Internasional Jawa Barat (PT BIJB) Kertajati guna mengulik peluang bisnis yang ada.

    Namun, menurut VP of Corporate Secretary & General Administration PT BIJB, calon investor tersebut masih dalam tahap pembahasan bersama.

    Tahap pembahasan pihaknya lakukan dengan operator existing sekaligus pemegang saham Bandara Kertajati yakni PT Angkasa Pura II.

    “Pada prinsipnya sepanjang sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku, maka Investor dapat berinvestasi di PT BIJB,” ujarnya, Sabtu (21/01).

    Usai melakukan kunjungan ke Bandara yang berada di Kecamatan Kertajati, Kabupaten Majalengka itu, ada ketertarikan dari calon investor lain untuk melakukan investasi.

    Advertisement

    Perusahaan asal India yang juga merupakan operator di beberapa Bandara melihat ada potensi bisnis yang besar dan sangat bisa di kembangkan di Bandara Kertajati.

    Hal tersebut sesuai dengan rencana calon investor untuk menguatkan jaringan bisnisnya di level internasional.

    Manajemen PT BIJB juga menyambut baik ketertarikan investor untuk berinvestasi.

    Karena hal itu menunjukkan adanya optimisme bahwa Bandara Kertajati menjanjikan di masa yang akan datang. ***

    Advertisement
    Continue Reading

    Yang Lagi Trend