Umum
PBVSI Kuningan Gelar Turnamen Bola Voli Putri U-17 Jelang Hari Sumpah Pemuda
CIAYUMAJAKUNING.ID – Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Kuningan berkolaborasi dengan Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) menggelar turnamen bola voli putri kelompok umur 17 tahun PBVSI & PERWOSI CUP III.
Turnamen dalam rangka memperingati hari sumpah pemuda ke-95 itu di buka langsung oleh Bupati Kuningan Acep Purnama di GOR Ewangga Selasa (24/10).
Menurutnya, bola voli merupakan salah satu olahraga yang sangat di gemari warga Kuningan dan di harapkan dapat menjadi sarana meningkatkan prestasi.
“Dengan adanya turnamen ini semoga dapat menjadi ajang untuk menjaring bibit-bibit atlet bola voli putri yang berbakat,” harap Acep.
Turnamen Bola Voli Putri Kelompok Umur 17 Tahun ini diikuti oleh 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Kuningan.
Ketua Perwosi Yuana Woelansarie mengatakan kegiatan ini bertujuan sebagai wahana memacu prestasi dan meningkatkan kecintaan terhadap bola Volli.
“Serta meningkatkan mutu olahraga bola voli dan persaudaraan antar klub bola voli,” ujarnya yang juga Ketua Pelaksana turnamen.
Sementara itu, Ketua PBVSI Kuningan Nuzulrahdi meminta kepada para atlet untuk menjunjung sportivitas dalam bertanding.
“Semoga turnamen berjalan lancar dan menghasilkan bibit bibit muda atlet bola voli di Kuningan,” harapanya
Turnamen Bola Volli Putri ini mengusung tema ‘Semangat Sumpah Pemuda Kita Tingkatkan Prestasi Bola Voli Kuningan”. ***
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar