Teknologi
BPN Majalengka Sosialisasikan Keunggulan Sertifikat Elektronik
CIAYUMAJAKUNING.ID – Pembinaan dan peningkatan kualitas PPAT–PPATKS di gelar Kantor Pertanahan (Kantah) Kabupaten Majalengka bertema ‘Sosialisasi Layanan Elektronik dan Sertifikat Elektronik‘ bertempat di Fitra Hotel Majalengka, Kamis (27/06).
Pj Bupati Majalengka Dedi Supandi yang hadir dalam kegiatan mengapresiasi hadirnya layanan digital dari sertifikat hijau ke sertifikat eletronik.
Menurutnya sertifikat elektronik lebih mudah di print ulang dan lebih simpel apabila terjadi kehilangan.
“Kami mengapresiasi atas layanan digital pertanahan dalam pembuatan sertifikat elektronik dan di harapkan bisa mempermudah dalam pembuatannya,” ujar Dedi.
Kepala BPN Majalengka Wendi Isnawan yang juga hadir mengatakan sertifikat elektronik merupakan inovasi dalam mendukung transformasi digital.
Terutama pelayananan dalam Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) dari Kementerian ATR/BPN RI.
“Sertifikat elektronik hadir sebagai solusi peningkatan kualitas layanan publik dan memberikan perlindungan serta jaminan keamanan data,” jelasnya.
Wendi menambahkan keunggulan transformasi digital itu di antaranya memperkuat keamanan arsip pertanahan, tidak mudah hilang, rusak dan dapat di back up.
“Memperbaiki akuntabilitas penerbitan dokumen sekaligus mempermudah autentikasi dokumen dan akses informasi yang kredibel,” terangnya.
Selain itu juga dapat mengurangi penggunaan kertas, pemenuhan SOP dan menghasilkan produk layanan yang akuntabel, efisien dan up to date.
Sertifikat elektronik ini sendiri bakal di luncurkan oleh Pemprov Jabar pada tanggal 10 Juli mendatang.
Bagi masyarakat yang ingin beralih menjadi sertifikat elektronik bisa mengurusnya ke kantor BPN Majalengka. ***
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Budaya11 bulan agoTradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
-
Umum9 bulan agoIstimewa, Bupati Terpilih Kuningan Dian Rachmat Yanuar Rayakan HUT ke-57
-
Umum12 bulan agoAgha Setia Putra Gantikan Hesekiel Sijabat Jadi Kepala ATR/BPN Kabupaten Cirebon
