Umum
Pemda Kabupaten Cirebon Tambah Raperda, Pj Bupati: Fokus pada Inovasi dan Riset
CIAYUMAJAKUNING.ID – Penjabat (Pj) Bupati Cirebon, Wahyu Mijaya menyambut baik persetujuan satu tambahan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) oleh DPRD Kabupaten Cirebon.
Awalnya, DPRD Kabupaten Cirebon menyetujui 17 Raperda yang akan digarap sepanjang tahun ini. Namun, dengan persetujuan penambahan satu Raperda baru, total Raperda yang akan digarap menjadi 18.
Menurut Wahyu, penambahan Raperda ini merupakan amanat dari pemerintah pusat yang harus diikuti oleh pemerintah daerah.
“Raperda ini adalah ketentuan dari pusat. Kita juga melihat bahwa riset dan inovasi menjadi bagian penting dalam pengambilan kebijakan, karena kita harus mengikuti perkembangan zaman,” ujar Wahyu, Rabu (3/7/2024).
Ia menegaskan bahwa pengembangan daerah melalui inovasi dan riset merupakan langkah krusial.
“Kebijakan dan berbagai hal di daerah harus dikembangkan melalui inovasi dan riset. Ini penting untuk memperkuat perangkat daerah kita,” tambahnya.
Dengan adanya tambahan Raperda ini, Pemda Kabupaten Cirebon berharap dapat lebih responsif dan adaptif terhadap dinamika dan tantangan zaman, sehingga pelayanan kepada masyarakat bisa lebih optimal dan efisien.
- Teknologi2 tahun ago
SamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
- legal2 tahun ago
Dimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
- Umum1 minggu ago
Gerakan Pangan Murah di Kabupaten Cirebon Hadirkan Solusi bagi Masyarakat
- Lifestyle1 minggu ago
Program Pembangunan Pemkab Cirebon Diminta Sesuai Kebutuhan Penyandang Disabilitas
- Umum1 minggu ago
Viral di Medsos, Oknum Anggota DPRD Kabupaten Cirebon Diduga Lakukan Pelecehan Seksual
- Budaya1 minggu ago
Tradisi Memitu Indramayu Resmi Jadi Warisan Budaya Takbenda Indonesia
- Ekbis2 minggu ago
Serikat Buruh Cirebon Timur Temui Pj Bupati Bahas Regulasi Upah Minimum
- Ekbis1 minggu ago
Kuningan Diganjar Penghargaan Pinunjul Award 2024 dari BI Jabar