Connect with us

Ekbis

Optimalkan Lahan Kering, DKPP Kuningan Tanam Padi Gogo di Maleber

Published

on

CIAYUMAJAKUNING.IDDKPP Kuningan menggelar Gerakan Perluasan Areal Tanam (PAT) Padi Gogo di Desa Cipakem, Kecamatan Maleber, Kabupaten Kuningan di yang di hadiri pula Pj Bupati Kuningan R Iip Hidajat, Kamis (03/10).

Gerakan tersebut dalam rangka optimalisasi pemanfaatan lahan kering yang merupakan program dari Kementerian Pertanian RI.

Padi gogo merupakan jenis padi yang di tanam di lahan kering seperti kebun atau ladang yang tidak memerlukan irigasi khusus.

Pj Bupati Iip menanam padi gogo (Pemkab Kuningan)

Kepala DKPP Kuningan Wahyu Hidayah mengatakan Program PAT Padi Gogo ini berkolaborasi dengan TNI, Polri dan kelompok tani.

“Guna menjaga ketahan pangan, kegiatan ini secara berkala akan kita laksanakan juga di tempat lainnya,” terangnya.

Pj Bupati Iip mengatakan kegiatan ini merupakan strategi dalam menghadapi musim yang tidak menentu seperti sekarang guna menjaga stabilitas ketahanan pangan.

Advertisement

“Dan saya menyampaikan apresiasi penuh kepada semua pihak yang telah mensukseskan kegiatan ini,” ucapnya. ***

Continue Reading

Yang Lagi Trend