Ekbis
Main Catur Lawan Kecerdasan Buatan di BINUS @Kemanggisan sebagai kampus Digital Technology
Jakarta, 21 Juni 2025 — “Chess Game Against DOBOT” sukses diselenggarakan oleh Faculty of Engineering BINUS University selama empat hari penuh mulai 17-20 Juni 2025 bertempat di Black Plaza, BINUS @Kemanggisan, Anggrek Campus. Sebagai kampus utama BINUS University yang berfokus pada Digital Technology, acara ini menjadi karya baru hasil kolaborasi Maker Innovation Space BINUS, ISEN-France dan RIG PCS BINUS.
Inovasi teknologi yang ditampilkan melalui acara ini adalah kolaborasi teknologi robotik, kecerdasan buatan (AI), dan interaksi nyata antara keduanya. Didukung oleh fasilitas yang adaptif terhadap dinamika teknologi, membuat acara ini menjadi playground yang lengkap dari segi keilmuan dan praktis bagi para mahasiswa dan kolaborator.
Permainan catur yang dikemas luar dari biasanya membuat para pemain berinteraksi langsung dengan DOBOT “Si Robot Edukasi”. Di gim catur ini pemain dipersilakan untuk memilih tingkat kesukaran permainan. Selain itu, para pemain bisa menggunakan teknologi Voice Chess yaitu mengendalikan permainan hanya melalui prompt suara sehingga sistem ini dapat mengintegrasikan speech recognition, yang kemudian diproses oleh sistem tangan robotik untuk menggerakan buah catur.
Pengembangan ini melibatkan tiga orang mahasiswa magang dari ISEN-France: Romain, EL KHALFI Jalil, dan Titouan, sebagai bagian dari program kolaborasi internasional yang dimiliki oleh Faculty of Engineering BINUS University. Ketiganya dipandu oleh Ibu Rinda Hedwig, dosen sekaligus peneliti yang sudah lama aktif di pengembangan digital technology BINUS University.
“Pembelajaran berbasis project, riset, dan kolaborasi terwujud nyata melalui peran aktif dari masing-masing pihak. Selain diberikan materi teoritis, kami para mahasiswa juga difasilitasi untuk dapat berkembang mengikuti dinamika teknologi dan memberikan terobosan.” jelas Jalil yang berperan aktif dalam pengembangan teknologi Voice Chess.
Tak hanya meliputi permainan catur, acara ini juga memperkenalkan CyGen, sepeda statis multifungsi karya dari Marcel Saputra, Alumni dari Computer Engineering yang juga berperan sebagai Research & Development Coordinator Computer Engineering, BINUS University. CyGen memungkinkan penggunanya mengisi daya baterai ponsel atau power bank sambil berolahraga, dengan kecepatan pengisian rata-rata 1% per menit.
Chess Game Against Dobot dan CyGen merupakan sekian dari banyaknya inovasi interaktif dan aplikatif yang telah berhasil digelar di BINUS @Kemanggisan, konsistensi dalam pengembangan teknologi diharapkan dapat mencetak generasi yang potensial, kompetitif, dan berwawasan global.
-
Teknologi3 tahun agoSamFW Tool 4.0 Tool Gratis FRP Samsung Cukup Satu Klik
-
Lirik Lagu3 tahun agoLirik Lagu Mabok Ngeslot Anik Arnika Bahasa Cirebon Dan Bahasa Indonesia
-
Ekbis4 minggu agoRise & Run Jakarta 2025: Run the City – Feel the Pulse
-
legal3 tahun agoDimana Ada Proyek Wajib Ada Papan Proyek, Ini Dasar Hukumnya
-
Teknologi3 tahun agoDownload TFT Unlock 2023 V3.1.1.1 Update ByPass FRP Tool dan Unlock iPhone dan iPad
-
Kuliner6 tahun agoMenyesap Kopi Lunaira Usung Konsep Bayar Seikhlasnya
-
Ekbis2 minggu agoKAI Logistik Dukung Peningkatan Keselamatan Jalur KA melalui Pengiriman Rel R.54 Seberat 380 Ton
-
Ekbis2 minggu agoADVAN Pecahkan Rekor MURI, Tampilkan Studio Bergerak di Super Brand Day TikTok Shop
